LUBUKLINGGAU, metro7.co.id – Salah satu program besar Wali Kota Lubuklinggau, H SN Prana Putra Sohe dalam meningkatkan perekonomian masyarakat yakni program Ayo Ngelong Ke Lubuklinggau.

Program ini semula dijadwalkan akan dimulai pada tahun 2022. Namun dampak Pandemi Covid-19 membuat pelaksanaannya digeser ke tahun 2023.

Hal itu dipastikan oleh orang nomor satu pada Kota berslogankan Sebiduk Semare ini pada Metro7, Senin (18/10/2021).

“Kita ketahui di Lubuklinggau ini tidak punya sumber daya alam (SDA), maka dari itu konsep yang kita bangun adalah mendatangkan orang sebanyak-banyaknya ke Kota Lubuklinggau. Hal yang kita harapkan adalah sama seperti negara Singapura guna meningkatkan perekonomian masyarakat Kota Lubuklinggau. Dampak pandemi Covid-19 yang menyebabkan pelaksanaannya kita undur di tahun 2023,” ucap Wali Kota Lubuklinggau, H SN Prana Putra Sohe.

Kendati demikian, pria yang akrab disapa kak Nanan ini tetap optimistis bahwa di tahun 2023 nanti Program Ayo Ngelong ke Lubuklinggau akan terlaksana.

Dan modal dasar dalam mengusung program Ayo Ngelong ke Lubuklinggau sudah terpenuhi, yakni Bandara Silampari, kesiapan sektor perhotelan, pariwisata dan kuliner.

“Salah satu upaya untuk menyukseskan program Ayo Ngelong ke Lubuklinggau yakni dengan menyelenggarakan berbagai even baik berskala regional, Nasional bahkan Internasional. Dari event tersebut, diharapkan banyak orang dari luar daerah datang ke Kota Lubuklinggau, hingga perputaran uang di masyarakat kita terjadi dengan jumlah yang besar dan dapat meningkatkan perekonomian. Kita optimis akan terlaksana, doakan ya, ” tutup Wali Kota Lubuklinggau, H SN Prana Putra Sohe. ***