INDRALAYA,  metro7.co.id – Dinas Tenagakerja dan Tranmigrasi(Disnakertran) Kabupaten Ogan Ilir meresmikan pembukaan 40 peserta pra Magang dan melepas peserta magang ke negara jepang.

Acara pembuakaan peserta Pra magang dan pelepasan peserta magang ke Jepang diresmikan oleh PJ Sekda Ogan Ilir H Muhsin Abdullah, bertempat di Gedung Caram Seguguk Komplek Perkantoran Terpadu(KPT) Tanjung Senai, Rabu(1/09)

Pj Sekretaris Daerah Kabupaten Ogan Ilir, H Muhsin Abdullah mengucapkan selamat kepada 40 peserta  yang telah melalui tahapan hingga sampai ke tahap Pra magang dan 8 peserta yang telah selesai pelatihan (magang) untuk dilepas dan melanjutkan ke tahap selanjutnya di Bekasi.

Hal tersebut merupakan salah satu upaya pemerintah Kabupaten Ogan Ilir melalaui Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi OI, dalam merangkul, memberikan pelatihan kepada calon tenaga kerja khusunya di kabupaten OI agar terdidik, trampil sehingga dapat bekerja baik di dalam negri maupun luar negri,” ujar Sekda

Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Ogan Ilir, Edy Demang Jaya, SH, M. Si menjelaskan 40 peserta yang telah dinyatakan lolos akan mengikuti tahapan selanjutnya melalui LPK Mirai Jaya untuk diberi pelatihan dan 8 orang peserta akan dilepas untuk pelatihan di Lembaga Balai Besar Pelatihan Kerja (BLK) di Bekasi Jawa Barat.

“Untuk yang kita lepas tadi, itu adalah peserta berdasarkan seleksi tahun 2019 dan telah dinyatakan selesai masa pelatihan selama 2 bulan 10 hari di balai pelatihan yang ada di Teluk Gelam. Sedangkam peserta yang Pra Magang sebanyak 40 peserta ini akan mengikuti tahapan pelatihan oleh LPK Mirai Jaya,” katanya.

Dengan pembekalan pelatihan tersebut diharapkan para peserta tersebut mendapatkan keterampilan sesuai bidangnya, mengurangi angka pengangguran dan mengharumkan nama Kabupaten Ogan Ilir serta menunjang Visi Misi Bupati Ogan Ilir Panca Wijaya Akbar untuk OI bangkit. ***