MUARADUA, metro7.co.id – Asosiasi Pengusaha Desa Indonesia (APEDI) Sumatra Selatan (Sumsel) memaparkan rancangan proyek Desa Integrasi Sistem Teknologi Informasi (DISTI) di hadapan Bupati Ogan Komering Ulu (OKU) Selatan, Popo Ali, Kamis (1/4/2021).

DISTI sendiri adalah aplikasi internet yang bertujuan memodernisasi suatu desa yang tertinggal akan akses internet.

Proyek ini juga disebut Desa Pintar. Tujuan lainnya, untuk pemerataan ekonomi kerakyatan desa dengan konsep transformasi teknologi dengan platform aplikasi. Sehingga, bisa dijangkau semua masyarakat.

Internet masuk desa ini dinilai dapat membuka jendela dunia bagi masyarakat yang luas serta membuka wawasan kebangsaan dalam rangka pemberdayaan UMKM dengan ekonomi kerakyatan bisa menjangkau seluruh lapisan masyarakat dan dapat bersinergi dengan berbagai pihak.

Popo Ali pun menyampaikan apresiasi yang tinggi akan inovasi tersebut. Karena, telah menciptakan suatu aplikasi canggih.

“Semoga dengan aplikasi ini, masyarakat menjadi pintar. Sehingga keterbukaan informasi dapat diakses cepat dan masyarakat tidak ketinggalan informasi,” ujarnya.

Popo Ali juga mengaku akan menindaklanjuti program ini. “Semoga ke depan dapat berjalan sesuai rencana dan dapat terlaksana dengan cepat sehingga masyarakat dapat memanfaatkan aplikasi tersebut,” pungkasnya.[]