MUARADUA, metro7.co.id –  Sekretaris Daerah Kabupaten OKU Selatan H. Romzi S.E.,M.SI. hadiri Sosialisasi Tahapan Pemilihan Kepala Desa Serentak Kabupaten OKU Selatan Tahun 2021, bertempat di Aula Pemkab OKU Selatan, Rabu (23/06/2021).

Juproni, S.Pd.I., M.Si, Kepala Dinas pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa. ( PM PD) menyampaikan informasi mengenai tahapan pelaksanaan serta menyampaikan aturan terkait pelaksanaan pemilihan kepala desa serentak tahun 2021, yang akan di laksanakan di wilayah Kabupaten OKU Selatan, kepada masyarakat dan pada khususnya untuk wilayah-wilayah Kecamatan dan desa-desa yang akan melaksanakan pemilihan Kepala Desa serentak di tengah kondisi Wabah Covid-19.

Selanjutnya Kadin PMPD JUPRONI  juga menambahkan kegiatan ini juga untuk memberikan pemahaman yang mendalam dan teknis mengenai pelaksanaan pemilihan Kepala Desa serentak kepada panitia pemilihan Kepala Desa.

H. ROMZI Sekda Oku Selatan berharap semua pihak melaksanakan tugasnya dengan baik agar pemilihan Kepala Desa serentak tahun 2021 bisa sukses berjalan dengan lancar. Sukses itu menjadi tanggung jawab kita semua, kunci sukses itu bukan hanya dari regulator dan pihak penyelenggara, tetapi terletak pada kita semua baik itu selaku regulator, penyelengara pemerintahan, panitia dan terlebih-lebih masyarakat selaku pelaku demokrasi,ujarnya.

Sekda juga menyampaikan bahwasanya Pilkades kali ini jauh berbeda dari pemilihan sebelumnya dikarnakan masih di tengah-tengah  Kondisi Wabah Covid-19. Diharapkan pimilihan Pilkades serentak ini agar tetap mematuhi protokol kesehatan. Semogaa pelaksanaan pilkades serentak ini dapat berjalan lancar dan ini menjadi tanggung jawab kita bersama menjaga keamanan yang kondusif dalam pimilihan Pilkades nantinya.

Situasi dan kondisi agar terus juga diperhatikan kesemua sektor komunikasi dengan baik ke masyarakat mengasih pemahaman di tengah-tangah masyarakat agar pelaksanaan Pilkades bisa di pahami oleh masyarakat agar terciptanya suasana yang harmonis ke semua pihak dalam pemilihan Pilkades serentak nantinya, diharapkan ke semua pihak agar bisa berkarja sama dengan baik agar mensukseskan Pilkades serentak Tahun ini di Kabupaten OKU Oku Selatan.