NIAS, metro7.co.id – Pemerintah Desa (Pemdes) Soewe Kecamatan Gido Kabupaten Nias melaksanakan penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) Tahap II September 2020, Sabtu (10/10/2020).

Bantuan yang disalurkan Pemdes Soewe kepada Kelompok Penerima Manfaat (KPM) senilai Rp 300 ribu tiap penerima. Jumlah penerima sendiri sebanyak 90 KK.

Pada sambutannya, Kepala Desa Soewe Mariyono Laoli mengatakan, bantuan sosial berupa uang tunai ini bertujuan untuk memperingan beban hidup bagi masyarakat kurang  mampu yang terkena dampak pandemi covid-19.

“Saat ini sedang dicairkan bantuan tahap kedua bulan September tahun 2020,” katanya kepada wartawan di Kantor Desa Sowe.

Dijelaskan oleh Mariyono lagi, BLT tahap II berakhir sampai di sini. Selanjutnya menunggu petunjuk dari Pemerintah Kabupaten Nias.

“Kami sangat berharap Bantuan Langsung Tunai dari Dana Desa ini bisa bermanfaat dan bisa meringankan beban hidup warga kurang mampu yang kena dampak wabah corona,” ungkapnya.

Mewakili Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Elizamin Bate’e dalam sambutannya menyampaikan imbauan kepada penerima BLT agar digunakan sesuai kebutuhan keluarga.

“Kami sampaikan, dana BLT yang diterima ini untuk tidak disalahgunakan pada kepentingan pribadi, berhubung virus covid-19 makin menyebar,” ucapnya.

Agusrahman Bate’e, salah satu warga kurang mampu yang mendapatkan BLT-DD mengaku sangat senang menerima bantuan uang sebesar Rp 300 ribu itu. Pasalnya, ia bisa membeli sembako.

“Saya sangat senang sekali mendapat bantuan uang ini. Saya bisa beli beras. Saya sangat berterima kasih kepada pemerintah,” kata Agusrahman kepada awak media.***