Layak Dikunjungi, Kamadu Beach Memiliki Berbagai Daya Tarik Tempat Berwisata
NIAS BARAT, metro7.co.id – Kamadu Beach yang beralokasi di Desa Tetehosi Sirombu sangat cocok untuk di kunjungin oleh para wisatawan, baik wisatawan dalam daerah maupun luar daerah bahkan manca Negara, Minggu (20/12/2020).
Devisi Humas HPIC Nias Barat meninjau dan memonitoring seperti apa perkembangan dan kemajuan destinasi wisata, serta apa yang menjadi daya tarik pemandangan yang ada pada Kamadu Beach di Desa Tetehosi Sirombu Kabupaten Nias Barat.
Ternyata dalam pantauan Devisi Humas HPIC Nias Barat bahwa Kamadu Beach memiliki berbagai daya tarik dan pemandangan yang begitu indah.
Kordinato Humas DPC HPI Nias Barat Fergu Gulo mengatakan, pihaknya dari bidang Humas HPI Cabang Nias Barat telah melaksanakan tugas dan tanggung jawab untuk meninjau beberapa lokasi wisata yang ada di daerah Nias Barat. Salah satu tempat wisata yaitu Kamadu Beach yang beralokasi di Desa Tetehosi Sirombu Kecamatan Sirombu Kabupaten Nias Barat.
“Berdasarkan pantauan kami sebagi Humas HPI Cabang Nias Barat bahwa Kamadu Beach ini sangat menarik dan cocok sebagai tempat berwisata. Apa lagi sekeliling Kamadu Beach begitu terlihat jelas beberapa pulau yang telah mengelilinginya,” katanya.
Lanjutnya, Kamadu Beach juga memiliki berbagai tempat bersantai, kolam renang untuk anak anak dan orang tua atau dewasa, spot foto, pasir merah, batu besar yang berada di daratan dan di laut. “Laut nya sangat sejuk, dan beberapa hiasan lainya,” jelasnya.
Masih Fergu Gulo, ia mengimbau semuanya agar jangan lupa dan jangan tertinggal untuk segera kunjungin dan berwisata sambil bersantai – santai di Kamadu Beach.
“Bagi bapak ibu dan adek adek semua, jangan lupa untuk berkunjung atau bersantai santi di Kamadu Beach sebab di dalamnya begitu indah dan memiliki beberapa pemandangan yang membuat kita betah untuk tinggal di Kamadu Beach. Tempat wisata ini bisa membuat kita menghilangkan semua beban dengan memandang sekeliling lingkungan Objek Wisata Kamadu Beach,” imbuhnya. *