Usai Upacara Penaikan Bendera, Desa Siforoasi Gomo Gelar Beragam Lomba
NIAS SELATAN, metro7.co.id – Kepala Desa Tohuasa Tel memimpin Upacara Penaikan Bendera Merah Putih dalam memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke75 tahun 2020, di lapangan upacara halaman Kantor Kepala Desa Siforoasi Gomo Dusun I, Senin (17/08/2020).
Pada upacara itu, turut dihadiri oleh semua masyarakat, perangkat desa dan Ketua BPD Desa Siforoasi Gomo.
Selanjutnya pasukan penaikan bendera dalam upacara itu terdiri dari 3 orang dan unsur perangkat desa.
Usai upacara dilaksanakan Kades Tohuasa Tel menghimbau kepada seluruh perangkat desa dan masyarakat jangan dulu langsung pulang kerumah.
“Masing masing kita langsung menyaksikan perlombaan turnamen catur dan kegiatan lainnya,” katanya.
Pantauan media metro7 ini dilapangan upacara HUT Kemri ke 75 ini dimulai pukul 07.30.wib dan berlangsung kondusif. *