Paslon HD-Firman Gelar Pengukuhan Tim Sukses dan Relawan
NIAS SELATAN, metro7.co.id – Semakin gempar dengan memantapkan langkah untuk memenangkan pertarungan Pilkada serentak yang akan di laksanakan 9 Desember mendatang, dari elemen masyarakat bersatu untuk memenangkan Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Nias Selatan (Nisel) Hilarius Duha dan Firman Giawa (HD-Firman) yang terus mengalir khusunya di Dapil lima (V)Kecamatan Toma dan Mazino akan di kukuhkan oleh Paslon HD-Firman, yang di laksanakan di halaman Desa Hilisataro Kecamatan Toma.(14/10/20)
Paslon HD-Firman melaksanakan pengukuhan Tim relawan secara langsung dan di dampingi oleh Ketua DPRD Nisel Elisati Halawa, Wakil Ketua DPRD Fa’atulo Sarumaha Nisel, serta Partai Politik masing-masing pengusung, mantan ketua DPRD Nisel Sidi Adil Harita, Ketua tim relawan, Para tokoh masyarakat se Kecamatan Toma dan Mazino, Milenial, seluruh tim relawan pemenangan, Orada dan warga pendukung HD-Firman.
Mewakili tokoh Kabupaten Nisel Martin Luther Dachi dalam sambutannya mengatakan bahwa, pilkada ini bukan pertandingan antar desa atau kecamatan tetapi pertandingan demi kesejahteraan masyarakat Nisel.
“Untuk itu mari kita memilih pemimpin yang mau berkorban untuk masyarakat yaitu paslon HD-Firman dengan Nomor Urut satu (1), yang telah terbukti dan kita melihat secara langsung kinerjanya dalam membangun Kabupaten Nisel selama menjabat sebagai Bupati Nisel kurang lebih 4 tahun ini.Tutur Martin
Ketua Tim pemenangan kecamatan Toma Nasokhi Maduwu mengatakan bahwa, pihaknya siap memenangkan paslon HD-Firman pada 9 Desember mendatang dan juga siap bekerja sama dengan tim relawan lainnya untuk turun ke desa-desa se kecamatan Toma dalam mengambil hati masyarakat, dengan cara menyampaikan hasil kinerja pak Hilarius Duha saat memimpin Kabupaten Nisel.
“Selanjutnya juga untuk menyampaikan Visi Misi di tengah-tengah masyarakat, dengan seluruh tim relawan untuk saling bahu membahu dan bekerja keras untuk mensosialisasikan Paslon HD-Firman mulai dari keluarga, famili dan masing-masing desa.Ujar Nasokhi
Calon Bupati Nisel Hilarius Duha dalam orasinya menyampaikan bahwa semoga seluruh tim pemenangan dan tim relawan dan juga tim Tenga Kece-kece, supaya dapat bekerja sama dan bekerja keras untuk mencapai satu tujuan yaitu, memenangkan Paslon HD-Firman di setiap kecamatan.
Sementara Calon Wakil Bupati Nisel Firman Giawa mengajak seluruh tim relawan dan tim pemenangan yang baru di kukuhkan hari ini, untuk meraih simpatik masyarakat dan juga menyampaikan Visi Misi paslon HD-Firman kepada seluruh masyarakat.
“Kami juga himbau kepada seluruh tim relawan, untuk mengajak tim tetangga,”tim HD-Firman agar bisa mengajak ngopi bareng dan tim tetangga untuk menyampaikan kinerja dan pembangunan yang telah di lakukan oleh pak Hilarius Duha.Pinta Firman
Sebelum kegiatan pengukuhan seluruh tim di laksanakan, di awali dengan acara adat yaitu penyambutan tari perang dan pemberian baju adat Nias Selatan untuk menyambut kedatangan Paslon HD-Firman di lokasi pengukuhan.
Usai acara pengukuhan seluruh tim relawan HD-Firman, di lanjutkan dengan acara maena bersama dan orasi, pengukuhan tim dari awal hingga selesai acara pengukuhan relawan para peserta bergembira dan semangat hingga acara sampai selesai.