Patroli Gabungan TNI-Polri Tapsel kembali Sosialisasikan Adaptasi Kebiasaan Baru
TAPANULI SELATAN, metro7.co.id – Personel gabungan dari Kodim 0212/TS dan Polres Tapanuli Selatan lakukan Patroli malam untuk sosialisasi program pemerintah terkait pelaksanaan protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran virus corona (covid19) ditengah kehidupan masyarakat.
Sebelum Patroli, lersonel gabungan TNI-Polri dari Kodim 0212/TS dan Polres Tapanuli Selatan, melakukan apel malam didepan Mapolres Tapanuli Selatan untuk arahan dan petunjuk kegiatan, Minggu (06/09/2020).
Apel malam yang dilakukan dilapangan Mapolres Tapanuli Selatan sekitar pukul 21.10 wib yang dipimpin oleh Padal Ipda Suwardi serta memberikan arahan dan petunjuk kegiatan Patroli.
“Malam ini kita akan melaksanakan Patroli malam untuk menghimbau masyarakat agar tetap patuh dan taat terhadap protokol kesehatan dalam penerapan program adaptasi kebiasaan baru,” katanya.
Kepada seluruh anggota yang melaksanakan patrorli ini, agar tetap ramah dan santun dalam menyampaikan himbauan protokol kesehatan sehingga mudah dimengerti dan dapat dilaksanakn oleh masyarakat.
Setelah melakukan apel tersebut, personil gabungan TNI-Polri dari Kodim 0212/TS dan Polres Tapanuli Selatan berangakat menuju Desa Siamporik Dolok, Kecamatan Angkola Selatan, Kabupaten Tapanuli Selatan sekitar pkl. 21.20 Wib.
Sesampainya di Desa Siamporik Dolok, Personil Gabungan melakuka himbauan kepada masyarakat yang ada di tempat umum dan warung warung kopi, untuk taat dan melaksanakan protokol kesehatan, seperti pakai masker, rajin cuci tangan, dan jaga jarak. Sebagai upaya kita bersama dalam memutus mata rantai penyebaran virus corona,” kata Ipda Suwardi.
Masyarakat yang berada di warung dan sepanjang jalan Desa Siamporik Dolok Kecamatan Angkola Selatan dengan sangat antusias mendengar himbauan tersebut dan sebagian membubarkan diri sebagai respon dari himbauan.
Kegiatan Patroli dalam rangka menghimbau masyarakat untuk melakukan protoko kesehatan dalam aktfitas kehidupannya sehari-hari berjalan dengan baik dan kondusif sampai selesai. ***