Pemkab Nias Barat Gelar Acara Syukuran Tahun Baru dan Ramah Tamah
NIAS BARAT, Metro7.co.id – Dalam rangka menyambut Tahun Baru 2022, Pemerintah Kabupaten Nias Barat melaksanakan ramah tamah dan syukuran tahun baru di Pendopo Bupati Nias Barat, Onolimbu, Kecamatan Lahomi, Rabu (5/1).
Bupati Nias Barat, Khenoki Waruwu mengawali sambutannya dengan mengucapkan selamat Hari Natal dan Tahun Baru kepada hadirin.
”Perkenankanlah saya atas nama pribadi, keluarga dan Pemerintah Daerah Kabupaten Nias Barat mengucapkan selamat Natal 25 Desember 2021 dan selamat Tahun Baru 1 Januari 2022, semoga damai dan kasih Tuhan senantiasa menyertai kita,” katanya.
Awal Tahun 2022 ini, ujarnya, menjadi titik awal untuk kembali memulai lembaran baru dalam menjalankan kegiatan khususnya pada pemerintah Kabupaten Nias Barat.
Melalui moment tersebut, ia mengajak seluruh ASN lingkup Pemkab Nias Barat bersama tokoh untuk bergandeng tangan dalam membangun Nias Barat ke depan.
“Setiap ASN harus hidup baru dengan meningkatkan integritas, kinerja dan displin serta memberi pelayanan yang maksimal kepada masyarakat. Marilah kita tetap menjaga kesehatan dan tetap mematuhi protokol kesehatan,” harapnya.
Usai arahan Bupati, dilanjutkan dengan launching program santunan duka Pemkab Nias Barat, sekaligus penyerahan santunan kepada keluarga duka berupa uang sebesar Rp2 juta.
Pada kesempatan itu juga, Wakil Bupati Nias Barat Dr Era Era Hia juga memberikan semangat dan motivasi kerja kepada seluruh elemen.
“Kami ajak bapak atau ibu, baik ASN maupun PTT agar tetap komitmen dalam menjalankan tugas sehingga dapat menunjukkan hasil kinerja yang baik. Apa yang menjadi kelemahan kita pada Tahun sebelumnya maka kita harus perbaikinya di tahun 2022 ini,” pungkasnya.