SIMALUNGUN, metro7.co.id – Kecelakaan lalulintas kembali terjadi di Jalan umum Km 4-5, jurusan Siantar- Perdagangan Nagori Pantoan Maju Kecamatan Siantar kabupaten Simalungun, Selasa (17/11) siang.

Beruntung dalam peristiwa kecelakaan lalulintas tersebut tidak memakan korban jiwa dan hanya saja para korban mengalami luka-luka yang kini dirawat di RS Vinta Insani Kota Pematang Siantar.

Menurut informasi yang dihimpun adapun kendaraan yang terlibat yakni Satu unit sepeda motor Honda Beat BK 5489 AHN yang dikendarai Yosua Manik (26) warga Jalan pintu air IV Gang Bacin Kelurahan Kuala bekala Kecamatan Medan Johor kota Medan.

Kontra dengan Motor Honda Vario BK 4882 TAR yang dikendarai oleh Herwinto Simanjuntak (55) dan Boni Julio Hutahuruk (26).

Kanit Laka Polres Simalungun Ipda Ramadan Siregar, SH saat dikonfirmasi wartawan membenarkan adanya laporan Laka Lantas tersebut.

Menurut penuturan Ipda Ramadhan kecelakaan tersebut bermula saat pengendara Sepeda Motor Honda Beat BK 5489 AHN yang diketahui dikendarai Yosua Manik (26) melaju dari arah Pematang Siantar menuju Perdagangan.

“Setibanya dilokasi (TKP) Pengendara Honda Beat BK 5489 AHN, tiba-tiba menabrak Motor Honda Vario BK 4882 TAR yang dikendarai oleh Herwinto Simanjuntak (55) dan Boni Julio Hutahuruk (26) yang berjalan searah didepannya yang hendak berbelok ke kanan,” Kata Ipda Ramadhan.

Dalam kejadian tersebut tidak ada Korban jiwa, hanya saja para korban mengalami luka-luka dan kini sedang menjalani Proses Pelayanan Medis. “Kini kasus Laka Lantas tersebut sedang ditangani oleh Unit Laka Simalungun,” ujar Iptu Ramadhan mengakhiri. *