NIASSELATAN, metro7.co.id – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Nias Selatan (Nisel) Provinsi Sumatera Utara, menyambut baik kedatangan Pjs Bupati Nisel dalam rangka silaturahmi, di Satker KPU Teluk Dalam, Rabu (7/10/2020).

Pejabat Sementara Pjs Bupati Nisel Ria Novida Telaumbanua mengatakan dalam kaitan penyelenggara pilkada maka pihaknya melakukan silaturahmi bersama instansi vertikal untuk mengkoordinasi sejauh mana persiapan dalam rangka pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Nisel.

“Kami berharap kegiatan Pilkada bisa berjalan dengan aman dan lancar. Kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) dapat tetap menjaga Netralitas dan memastikan birokrasi pemerintahan Kabupaten Nisel dapat berjalan dengan baik tanpa kendala,” ujarnya.

Selanjutnya Pjs Bupati juga menekankan penyelenggara Pilkada agar berjalan dengan lancar dan juga mengedepankan protokoler kesehatan sampai dengan tahap pengumutan suara.

Ketua KPU kabupaten Nias Selatan Repa Duha menyambut baik kunjungan Pjs Bupati Nisel dan juga mengapresiasi pemerintah daerah yang akan terus mensuport terselenggaranya kegiatan pemilihan Tahun 2020 ini.

“Kami juga mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya atas kunjungan Pjs Bupati Nisel dan sudah menjadi komitmen kami akan terus berkoordinasi dengan pemerintah daerah dalam setiap tahapan pemilihan,” kata dia.***