TAPANULI SELATAN, metro7.co.id – Bupati Tapanuli Selatan, H Dolly Pasaribu, SPt, MM, secara pribadi dan mewakili Pemerintah Daerah mengucapkan dukacita atas musibah yang menimpa keluarga Abdul Rasid warga Desa Sipange Siunjam, Kecamatan Sayur Matinggi , pada dini hari di Hari Kemerdekaan Republik Indonesia , Selasa (17/08/2021) lalu, rumahnya hangus terbakar dimakan si jago merah.

“Kita ikut merasakan kesedihan, kemarin ada musibah rumah keluarga Bapak Abdul Rasid terbakar,” ungkap Bupati saat menyerahkan bantuan kepada keluarga korban di Desa Sipange Siunjam, Kecamatan Sayur Matinggi, Kabupaten Tapsel, Rabu (18/08/2021) sore.

Sebagai umat beragama, Dolly mengajak keluarga yang tertimpa musibah untuk tetap Berbaik Sangka pada Allah SWT, kuat,tabah, sabar serta mengambil hikmah atas setiap kejadian, karena Allah pasti memberi cobaan tidak akan di luar batas kemampuan umat-Nya ,serta jadikan musibah itu sebagai dorongan untuk hidup lebih baik lagi ke depan.

“Saya meyakini, setiap musibah yang dimaknai dengan kesabaran, akan berbuah manis. Seringkali saya mendengar bahwa dibalik musibah akan ada saja bantuan yang kita sendiri tidak bisa menduga dari mana datangnya.” ucap.Dolly menyemangati korban.

Terkait hangusnya rumah keluarga Abdul Rasid, Dolly mempertanyakan apakah ada dokumen yang ikut hangus terbakar dan dijawab bahwa KTP, KK, buku nikah dan data kependudukan lainnya ikut terbakar. Lalu Dolly menyampaikan kepada Kepala Desa bersama Camat Sayur Matinggi untuk berkoordinasi bersama Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil agar membantu proses pengadaan dokumen kembali.

Sementara, Kadis Sosial yang juga turut bersama Bupati ,Nurdin Pane mengatakan,” adapun bantuan yang kami serahkan ini berupa peralatan dapur 1 set, telor 2 papan, mie instan 1 kotak, minyak goreng 1 kg, beras 30 kg dan uang sebesar Rp 5 juta rupiah. Semoga dengan bantuan ini dapat meringankan beban dari keluarga Bapak Abdul Rasid.

Sebelumnya, Camat Sayur Matinggi Emmy Farida, SPd MM, mengucapkan terimakasih kepada Bupati Tapsel dan rombongan yang telah datang memberi bantuan kepada keluarga korban kebakaran. Mudah-mudahan, dukungan dari Bupati Tapsel dapat segera pulihkan kondisi keluarga korban.

Melihat kedatangan dan perhatian dari Bupati Tapsel Dolly Pasaribu, Syarifuddin Zuhri Nasution, mewakili keluarga korban, mengaku terharu dan tak pernah menyangka Bupati Tapsel bakal datang membantu. Kiranya, ujian dari Allah SWT ini akan membuat keluarga Abdul Rasid lebih baik lagi ke depan.

“Terimakasih kepada Bapak Bupati dan semua rombongan yang sudah datang dan tanggap atas musibah yang dialami warganya. Mudah-mudahan, Bapak Bupati diberi kesehatan,” sebut Syarifuddin. Turut mendampingi Bupati, Kabag Humas dan Protokol Isnut Siregar. (r)