Tim Safari Pemkab Labuhanbatu Salurkan Bantuan Masjid Rantau Utara
LABUHANBATU, metro7.co.id – Tim Safari Ramadhan Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu Tahun 1444H/2023M menyalurkan bantuan kepada 14 Masjid/Musholla se-Kecamatan Rantau Utara melalui pengurus Badan Kemakmuran Masjid (BKM-red) di Masjid Islahiyah Kelurahan Sirandorung, Kecamatan Rantau Utara, Kabupaten Labuhanbatu, Sumatera Utara. Jum’at, (14/04/2023).
Bupati Labuhanbatu dr. H. Erik Adtrada Ritonga, MKM melalui pidato dibacakan Ahmad Hakim Harahap, SH sebagai perwakilan Kejaksaan Negeri Labuhanbatu mengatakan, bahwa bulan Ramadhan penuh berkah untuk memperoleh keberkahan marilah memperbanyak zikir, amal ibadah serta memberikan santunan dan sedekah untuk fakir miskin, memperbaiki dan memperbaharui tekad mewujudkan diri sebagai manusia yang beriman dan bertaqwa kepada Allah SWT.
Ditambahkan, puasa adalah momentum yang tepat untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT serta merenungkan tentang perjalanan kehidupan kita sebagai ummat Islam, maupun sebagai warga masyarakat melalui renungan tadi telah mengamalkan ajaran agama dan pengalamannya dalam kehidupan bermasyarakat di lingkungan sehari-hari.
Menurutnya, sebagai dimaklumi bersama, bahwa setiap bulan Ramadhan Pemkab Labuhanbatu senantiasa melaksanakan Safari Ramadhan yang pada dasarnya untuk meningkatkan silaturahmi dan ukhuwah Islamiah antara pemerintah dengan masyarakatnya sendiri serta untuk melaksanakan syi’ar agama terlebih lebih dalam rangka untuk menghidupkan Qiyamullail.
Melalui Ibadah Ramadhan ini, ia mengajak dan mengharapkan kepada Alim Ulama, dan Tokoh-Tokoh, untuk segera bersama-sama dengan Pemkab meningkatkan pembinaan keagamaan dan masyarakat, sesuai dengan misi Bupati Labuhanbatu yaitu, Meningkatkan Kehidupan Masyarakat di bidang keagamaan, sosial dan budaya.
Dalam kegiatan bagi yang hadir tersebut, Bupati Labuhanbatu dr H. Erik Adtrada Ritonga MKM juga menghimbau agar memanfaatkan suasana di bulan suci ini, untuk melaksanakan ibadah wajib dan sunnah seperti sholat tarawih, tadarus, bersedekah dan berinfak.
“Iya, yang pada intinya, berlomba-lomba menuju kebaikan (Fastabiqul Khoirot), jadi bulan suci Ramadhan sebagai bulan latihan, tingkatkan kedisiplinan, kejujuran, ketaqwaan sesama ummat Islam maupun antar ummat lainnya. Dan tingkatkan ukhuwah Islamiah dapat berikan kontribusi bagi pembina kondusivitas kehidupan, berbangsa dan beragama,” pintanya.
Sebelumnya, Camat Rantau Utara, Napsir Rambe, ST mengucapkan terimakasih atas kehadiran para pengurus BKM se Kecamatan Rantau Utara untuk menerima bantuan oleh pihak Tim Safari Ramadhan Pemkab Labuhanbatu.
Selain bantuan berupa voucher Ramadhan, kata dia, para pengurus BKM juga ada menerima bantuan unit cc tv untuk menjaga keamanan masjid seperti kecurian infak masjid dan lain sebagainya.
“Iya, selain bantuan voucher Ramadhan tim safari Ramadhan Pemkab Labuhanbatu juga berikan bantuan unit cc tv untuk keamanan masjid. Sekaligus mengucapkan terimakasih kepada Bapak Bupati H. Erik Adtrada Ritonga MKM agar terus diberikan kesehatan dalam menjalankan tugas-tugasnya,” ujarnya.
Pengurus BKM se-Kecamatan Rantau Utara diwakili A. Ritonga sebagai penerima menyampaikan terimakasih banyak atas bantuan kepada Tim Safari Ramadhan dengan memberikan bantuan serta unit cc tv. “Sekali lagi kami ucapkan banyak terima kasih atas bantuan yang diberikan baik terhadap Tim Safari dan bapak Bupati Labuhanbatu,” tandasnya.
Kemudian kegiatan acara dilanjutkan dengan memberikan bantuan berupa voucher Ramadhan senilai delapan juta rupiah dan unit cc tv secara simbolis oleh Tim Safari Ramadhan Pemkab Labuhanbatu dengan diakhiri pengambilan dokumentasi.
Dalam kegiatan kunjungan Tim Safari Ramadhan Pemkab Labuhanbatu turut hadir yakni, Kabag Kesra Pemkab Labuhanbatu Siska Dewi, Kabag Umum Pemkab Labuhanbatu Armansyah Abdi, Kabag PBJ Pemkab Labuhanbatu Hendra E. Hutajulu, Lurah Sirandorung Muhammad Rizal Rambe,SE, para Kepala Lingkungan dan pengurus BKM dan undangan lainnya. ***