NIAS SELATAN, metro7.co.id – Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Kabupaten Nias Selatan (Nisel) Hilarius Duha mengukuhkan Pimpinan Anak Cabang (PAC) se-Dapil 3 di Lolofaoso Kecamatan Lolowa’u, Minggu (18/10/2020).

Pada acara pengukuhan tersebut turut hadir Ketua DPD PDI-P Penyabar Nakhe, Sekretaris DPC PDI-P Nisel Elisati Halawa, Anggota DPRD Nisel dari Fraksi PDI-P, Bapilu dan para kader PDI-P lainnya.

Yunus Halawa pada laporannya mengatakan bahwa, Musyawarah Anak Cabang (Musancab) yang dilaksanakan itu merupakan Musancab ke-5. Kegiatan telah dimulai sejak 5 September 2020 yang lalu.”Para peserta Musancab hari ini terdiri dari 8 kecamatan se Dapil 3,” ujarnya.

Ketua DPC Partai PDI-P Kabupaten Nisel Hilarius Duha menyampaikan bahwa hari ini 8 kecamatan pengurus PAC Partai PDI-P se Dapil 3 yang dilantik yaitu, PAC Kecamatan Lolowa’u, Onohazumba, Huruna, Hilimegai, Lolomatua, Ulunoyo, Hilisalawa’ahe dan O’ou.

“Partai PDI-Perjuangan tetap berjuang untuk mencapai cita-cita bangsa dimana yang telah di amanatkan oleh para pahlawan sebelumnya. Cita-cita ini kita bisa capai bila bersatu padu dengan seluruh elemen masyarakat, demi untuk kesejahteraan masyarakat. Dan juga sebagai visi misi partai PDI-Perjuangan,” tutur Hilarius.

Sementara Ketua DPD partai PDI-Perjuangan Bidang Organisasi Penyabar Nakhe dalam sambutannya mengatakan, tujuan Musancab ini adalah untuk menguatkan organisasi dan para kader PDI-Perjuangan. Dengan melalui Musancab ini, diharapkan bisa terpilih kader-kader yang ideologinya tinggi.

“Inilah saatnya para kader partai PDI-Perjuangan Nisel, untuk bergerak dan memenangkan Paslon Bupati dan Wakil Bupati Hilarius Duha dan Firman Giawa dengan nomor urut satu,” ujar Penyabar.