SULA, metro7.co.id – Tim pemenang HT-Zadi di Desa Wailau, Kecamatan Sanana, Kabupaten Kepulauan Sula (Kepsul), pada Pilkada 2015, alihkan dukungannya ke pasangan calon (Paslon) Fifian Adeningsi Mus-M Saleh Marassabesy (FAM-SAH) untuk Pilkada 2020.

Ketua Tim HT-Zadi Desa Wailau, Reden Umasugi bersama tiga orang saudaranya mengatakan, sebelumnya mereka adalah pendukung paling fanatik di HT-Zadi pada Pilkada 2015. Saking loyalnya terhadap HT-Zadi, Raden pernah dipukul hingga dua buah giginya patah oleh saudaranya sendiri.

“Kami adalah korban, saya secara pribadi sangat kecewa, karena selama 4 tahun lebih menjabat sebagai bupati dan wakil bupati Kepsul, kami tidak pernah diperhatikan sama sekali,” katanya saat ditemui di kediaman Ketua Tim FAM-SAH, Ihsan Umaternate, Selasa (29/9/2020).

Pada saat membela HT-Zadi, Raden menambahkan, HT-Zadi pernah janji akan membuat jalan tani antara Desa Wailau hingga Desa Ona. “Buktinya sampai saat ini, apa yang telah dijanjikan tidak pernah dilakukan,” kesalnya.

Dia meminta seluruh saudaranya agar tidak usah lagi memilih HT-Umar dan Zadi-Imam pada Pilkada 2020 ini. “Cukup sudah dan kami sudah tidak mau lagi jadi korban yang kedua kalinya. Hari ini saya bersama beberapa saudara nyatakan sikap mengalihkan dukungan ke FAM-SAH. Dipastikan FAM-SAH menang 80 persen di Desa Wailau,” ungkapya.***