DEPOK, metro7.co.id – Kapolsek Cimanggis, AKP Agus Khaeron bersama jajarannya memberikan edukasi protokol kesehatan kepada pengguna jalan di simpang pintu tol Cijago Jalan Raya Bogor untuk membantu Pemerintah Kota (Pemkot) Depok menyadarkan masyarakat betapa pentingnya menerapkan protokol kesehatan di dalam kehidupan sehari hari dalam masa pandemi virus covid – 19. Salah satunya, dengan menarik perhatian masyarakat khususnya pengguna jalan menggunakan kostum Superhero atau pahlawan.

Kapolsek Cimanggis, AKP Agus Khaeron di sela sela kegiatan tersebut mengatakan, cara yang mereka lakukan ini untuk menarik perhatian masyarakat yang kurang antusias jika diberikan himbauan tentang penerapan protokol kesehatan dalam kegiatan sehari hari.

“Kami memilih menggunakan kostum Superhero karena memiliki filosofi, yaitu perjuangan menegakkan kebenaran di masyarakat harus dengan sungguh sungguh. Sebelumnya kami menggunakan kostum Superhero luar, tetapi saat ini menggunakan Superhero lokal, yaitu Hanoman,” katanya kepada wartawan, Kamis, (10/09/2020).

Agus Khaeron menjelaskan, awalnya kegiatan tersebut dilakukan di depan Polsek Cimanggis di Jalan Raya Bogor. Namun, karena mendapat respon yang baik, pihaknya juga menggelar kegiatan edukasi tersebut di sekitar Pasar Cisalak dan Jalan Raya Bogor dekat pintu keluar Tol Cijago, terangnya.

Menurutnya selain memberikan edukasi dan himbauan kepada masyarakat, pihaknya juga membagikan masker secara gratis kepada masyarakat yang ingin berbelanja di pasar Cisalak serta pengguna jalan,” jelasnya.

Dirinya berharap, dengan kegiatan tersebut masyarakat semakin sadar dan peduli tentang protokol kesehatan. Hal tersebut dapat melindungi diri sendiri, keluarga dan orang sekitar.

“Semoga masyarakat semakin sadar menerapkan protokol kesehatan agar penularan Covid-19 dapat ditekan. Saya mendoakan agar kita semua selalu diberikan kesehatan dan keselamatan,”pungkasnya.***