Pelatihan singkat metode Fantastic Brain dan Hypnoteaching Bidang Studi Bahasa Inggris yang diikuti 50 orang peserta, guru SMP, MTs, SMA, SMK se Kabupaten Tabalong bertempat di Aula Gedung Joeang 45 Tanjung, Selasa (29/5/2012).
Kegiatan ini terselenggara atas kerjasama Dinas Pendidikan dengan Panitia Penyelenggara yang didukung pendanaanya oleh CSR PT Adaro Indonesia.
Hadir dalam pembukaan, Asisten II Bidang Pembangunan dan Ekonomi Setda Tabalong Drs H Marzuki Hakim M.Si yang mewakili Bupati Tabalong untuk membuka secara resmi kegiatan tersebut. Tidak ketinggalan juga mewakili Kepala Dinas Pendidikan Kepala Bidang Lanjutan Menengah Drs H Sujadi SPd, perwakilan CSR PT Adaro Indonesia Muhammad Taufik. Sedang nara sumber selaku Trainer didatangkan dari Fantastic English For Better Bekasi Jakarta Mr Taberani SPd MM dan Muhammad Imron.
Dalam sambutannya, Panitia Pelaksana yang diwakili Guru SMAN 2 tanjung Retno Dumilah SPd menjelaskan, tujuan penyelenggaraan pelatihan singkat Brain dan Hypnoteching adalah untuk memberikan materi hal-hal yang berkaitan dengan pengajaran Bahasa Inggris yang mudah, menyenangkan serta efektif bagi siswa.
Ia berharap, pelatihan ini akan terus berlanjut, sehingga bisa selalu menambah ilmu pengetahuan dan hal-hal terkait pendidikan Bahasa Inggris di Kabupaten Tabalong.
Tak lupa dalam kesempatan itu, Retno Dumilah juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada PT Adaro yang telah memberikan dukungan material dan spiritnya.
Bupati Tabalong Drs H Rachman Ramsyi MSi dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan oleh Drs H Marzuki Hakim MSi menyatakan, menyambut baik diselenggarakannya pelatihan tersebut yang menjadi salah satu bukti keseriusan bersama dalam upaya meningkatkan kualitas pendidikan dan Guru di Bumi Sarabakawa, sehingga ke depan tekad pemerintah untuk menjadikan kota Tanjung sebagai kota pendidikan, bisa terwujud.
Pemkab Tabalong melalui Dinas Pendidikan telah melakukan berbagai upaya untuk meningkatkan mutu pendidikan bagi masyarakat, di antaranya, tidak hanya meningkatkan fasilitas atau sarana pendidikan saja, akan tetapi juga melakukan pelatihan bagi tenaga pendidikan. Mulai dari pelatihan Guru bidang studi, peningkatan etos kerja Guru, pelatihan Kepala Sekolah dan calon Kepala Sekolah serta masih banyak lagi model pelatihan yang ditujukan bagi para Guru.
Alhamdulillah dari hasil kelulusan (Nilai) tingkat SLTA di Kabupaten Tabalong berada di peringkat ke 5 dari 13 kabupaten kota yang ada di Kalsel. Semoga hasil yang positif tersebut menjadi pemacu semangat kita semua untuk memajukan dunia pendidikan di Kabupaten Tabalong lebih baik lagi ke depannya,” ujarnya.
Dewasa ini berbagai jenis metode dikembangkan dalam proses belajar mengajar seiring perkembangan zaman yang sangat dinamis, kemajuan metode ini diharapkan membuat proses pembelajaran semakin efesien dan hasil guna yang diharapkan bisa tercapai.

Pada pelatihan tersebut, Trainer dari Fantastic memaparkan materi pelatihan tentang bagaimana supaya membuat siswa senang dan lebih fokus dalam belajar serta systematic, creative, innovative and full fun. Metro7/Via