LUBUKLINGGAU, metro7.co.id – Kabar bahagia tentunya untuk warga Kota berslogankan Sebiduk Semare. Walikota Lubuklinggau, H SN Prana Putra Sohe, kini telah menjalani proses masa pemulihan dan pemantauan kesehatan setelah terpapar covid-19 beberapa pekan yang lalu. Dirinya dinyatakan sehat oleh tim Dokter dan akan kembali ke Kota Lubuklinggau minggu depan.

Hal itu diungkapkan H SN Prana Putra Sohe sendiri, pada awak media melalui saluran telefon pribadinya, Kamis (24/09/2020).

”Alhamdulilah sudah dinyatakan sehat. Insyallah minggu depan saya pulang ke Linggau setelah selesai kontrol dengan dokter. Terima kasih pada warga yang selalu mendo’akan,” ujarnya.

Diketahui, usai dinyatakan positif covid 19, kondisi kesehatan Walikota yang kerap kali dipanggil dengan sapaan kak Nanan ini cukup menghawatirkan. Pasalnya virus corona yang menyerang tubuhnya dikabarkan berefek berat bagi kesehatan tubuhnya hingga ke organ paru juga menganggu fungsi otak.

Alhasil perawatan H SN Prana Putra Sohe, memakan waktu berbulan lamanya. Sejak dibolehkan pulang oleh dokter RS Carolus Jakarta pada 4 September 2020, ia menjalani isolasi mandiri dan dinyatakan sehat (negatif covid-19) pada 23 September 2020. Saat ini masih dalam tahap pengontrolan ketat oleh tim dokter di Jakarta.***