PARINGIN, metro7.co.id – Pemerintah Kabupaten Balangan menggelar Tablig Akbar bersama Ustad Abdul Somad Lc, atau lebih dikenal UAS yang diadakan di Mesjid Al Akbar pada Sabtu, (3/9/2022).

Tabligh Akbar yang dihadiri ribuan jamaah yang bukan hanya dari Balangan saja melainkan dari beberapa Kabupaten tetangga.

Turut hadir pula seluruh unsur Muspimda kabupaten Balangan beserta para Habaib dan ulama-ulama dari kabupaten Balangan dan kabupaten tetangga.

Sebelum memulai tausiahnya UAS terlebih dahulu mendoakan seluruh jamaahnya, juga mengajak seluruh jamaah turut bershalawat kepada Nabi Muhammad S.A.W.

UAS menyampaikan tentang keutamaan majelis ilmu, yang mana jika hadir di majelis ilmu maka akan mendapat keberkahan serta membantu terhindar dari godaan syetan dan iblis. Ia juga berpesan agar tidak meninggalkan majelis ilmu.

“Selama jantung berdetak, darah masih mengalir dan nafas masih berhembus maka datang lah ke majelis ilmu,” ujarnya

Salah satu jamaah dari Barabai Khairil Pazri mengatakan, merasa senang dengan diadakannya Tablig Akbar bersama UAS. Beliau juga berterima kasih kepada Pemerintah Daerah yang sudah memfasilitasi dengan mengadakan Tablig Akbar.

“Dari jam 7 ulun dan keluarga sudah berangkat dari Barabai karena sangat antusias ingin bertemu dengan ustad,” ucap Khairil Fazri saat diwawancarai

Khairil berharap semoga lain kali akan ada para ulama-ulama besar yang bisa dihadirkan kembali untuk menjadi motivasi bagi warga.

“Mudahan akan ada ulama-ulama besar lagi yang akan dihadirkan kembali, kalau bisa sesekali yang muda, biar bisa menjadi motivasi bagi anak-anak muda,” tutupnya. ***