Peran Bbidan dewasa ini diharapkan tidak hanya terpaku pada kiprahnya di bidang kesehatan, namun juga mampu terjun langsung menjadi pemimpin dalam kegiatan sosial kemasyarakatan, dalam rangka memajukan kesejahteraan masyarakat, khususnya di lingkungan tempatnya bertugas.
Hal itu diungkapkan Bupati HST H Harun Nurasid dalam sambutannya yang dibacakan Sekda HST, IBG Dharmaputra di sela-sela kegiatan peringatan HUT Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Kabupaten HST ke-61 di Gedung Murakata Barabai, Minggu (24/6/2012) lalu.
“Kami berharap para bidan tidak sekadar berkiprah di bidang kesehatan, melainkan juga dalam bidang sosial kemasyarakatan. Karena para bidan itu mampu menjadi leader dalam usaha peningkatan kesehatan dan kesejahteraan masyarakat. Di mana kemajuan suatu daerah, sangat tergantung dari kesehatan masyarakat, khususnya kaum ibu,” ujarnya.
Selain itu, Bupati juga menyampaikan bahwa ada beberapa hal yang harus diperhatikan dalam pencapaian MDG’s 2015. Di antaranya Ketidaksadaran Kita dalam Ketidakmampuan Kita, Kesadaran Kita dalam Ketidakmampuan, Kesadaran akan Kemampuan Kita, dan Ketidaksadaran akan Kemampuan.
“Saya berharap para bidan tidak terlena sampai tahap pertama saja, yaitu Ketidaksadaran Kita dalam Ketidakmampuan Kita, tetapi harus bangkit menjadi Sadar atas Kemampuan Kita, sehingga pada saat itulah secara otomatis para bidan lebih berkomitmen dalam melaksanakan tugas, sehingga pada gilirannya dapat berhasil dalam mendukung percepatan pencapaian MDG’s 2015,” lanjut Harun melalui Sekda HST.
Peringatan HUT IBI ke-61 kali ini memang mengusung thema “Aksi Nyata Bidan Dalam Mendukung Percepatan Pencapaian MDG’s 2015”.
Perayaan berlangsung sederhana, ditandai pemotongan tumpeng, dihadiri Sekretaris Daerah IBG Dharma Putera, unsur Muspida, kepala SKPD lingkup Kabupaten HST dan para bidan se Kalimantan Selatan.
Kegiatan yang dilaksanakan selama dua hari diisi pula dengan seminar sehari bersama masyarakat, anjangsana ke sesepuh bidan dan anggota yang sakit sebagai bentuk perhatian yang tulus terhadap sesama bidan. advhst