TANJUNG – Metro7.co.id – Untuk merekatkan jalinan silaturahmi dan memupuk rasa kebersamaan serta kekompakan antar seluruh insan pertanian di Kabupaten Tabalong, Dinas Tanaman Pangan, Perikanan, Tanaman Pangan dan Hortikultura DKPPTPH Tabalong menggelar Halal Bihalal, di Hikun Agri Park Kelurahan Hikun Kecamatan Tanjung, Rabu (8/5)

Pada kegiatan halal bihalal ini hadir Pj Bupati Tabalong, Hj Hamida Munawarah bersama Asisten Perekonomian, Pembangunan Setda, Noor Zain Ahmad Yani dan sejumlah Kepala SKPD terkait, serta para Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL), para Penyuluh Pertanian Swadaya (PPS) juga perwakilan beberapa kelompok tani dan ketua kelompok tani millenial.

Dalam sambutannya Kepala DKPPTPH Tabalong, Fahrul Raji menyampaikan, dengan adanya kegiatan halal bihalal ini diharapkan jalinan silaturahim tidak terputus dan tidak hilang.

“Melalui halal bihalal ini kita sesama manusia tentunya menjadi lebih baik bila selalu menjalin dan mempererat tali silaturahmi,”ujarnya.

Pj Bupati Tabalong, Hj Hamida Munawarah atas nama pemerintah daerah dan atas nama pribadi mengucapkan permohonan maaf lahir dan batin walaupun lebaran sudah lewat.

“Halal bihalal ini adalah tradisi dan budaya khususnya bagi kita umat muslim, lebih sekedar berkumpul untuk bersilaturahmi tapi juga sebagai momentum untuk saling memaafkan, mempererat tali persaudaraan dan membangun sinergi yang lebih baik dalam menjalankan tugas kita masing-masing,” ucap Hamida.

Dalam kegiatan halal bihalal tersebut DKPPTPH menghadirkan penceramah Ustadz H Fahmi Ansyari yang salah satu isi tausiyahnya adalah kegiatan halal bihalal sebagai wahana untuk menjalin silaturahmi dan kepedulian terhadap sesama.

“Jadi, halal bihalal ini adalah sesuatu kebiasaan atau adat orang-orang Indonesia yang dilakukan di setiap bulan Syawal dari tanggal 1 Syawal sampai tanggal 30 Syawal,”kata Ustadz.