Tanjung — Teka teki siapa yang akan diusung Partai Golkar sebagai Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati pada Pemilukada Tabalong mendatang akhirnya terjawab. Parpol yang identik dengan warna kuning ini secara resmi mendukung pasangan Ir H Arifin Noor MT dan Drs H Abdel Fadillah MSi (Arafah).
Dukungan itu tertuang dalam surat keputusan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai
Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Tabalong Drs H Rachman Ramsyi MSi saat dikonfirmasi di ruang kerjanya, Kamis (13/6) tadi, membenarkan DPP Partai Golkar telah memutuskan untuk mendukung pasangan Arifin Noor – Abdel Fadillah sebagai Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Tabalong periode 2014-2019.
Dikatakan Rachman, ketetapan dukungan tersebut merupakan wewenang pengurus DPP. Pihaknya hanya mengusulkan kepada DPD Partai Golkar Provinsi Kalimantan Selatan yang selanjutnya meneruskan ke pusat.
 

Golkar Nomor: R-531/GOLKAR/VI/2013 tertanggal 10 Juni 2013, perihal pengesahan pasangan Calon Kepala Daerah Kabupaten Tabalong yang ditandatangani oleh Wakil Ketua Umum Fadel Muhammad dan Sekretaris Jenderal Iderus Marham. Keputusan itu didapatkan melalui rapat tim pilkada pusat tanggal 8 Juni 2013 yang dipimpin oleh Fadel Muhammad.

Sementara itu Sekretaris DPD Partai Golkar Kabupaten Tabalong H Iriani As’at SSos mengatakan dukungan terhadap pasangan Arafah mengacu pada hasil survey. Dimana pasangan Arafah mendapat dukungan dan aspirasi masyarakat Bumi Saraba Kawa. “Dengan tingginya dukungan dan aspirasi masyarakat tersebut tidak ada alasan bagi Partai Golkar menolak keinginan itu,” jelas Iriani.
Iriani optimis pasangan Arafah mampu meraih suara signifikan pada Pemilukada mendatang. Partai Golkar menargetkan meraup 65 persen suara. “Oleh karena itu Partai Golkar akan berjuang bersama seluruh kader-kadernya. Baik di kabupaten, kecamatan dan desa untuk mencapai target perolehan suara,” ucapnya.
Sementara untuk koalisi dengan partai lain, Iriani menyerahkan sepenuhnya kepada Arifin dan Abdel. “Urusan partai lain menjadi wewenangnya bakal pasangan calon untuk bisa memenuhi ketentuan dan persyaratan di KPU,” pungkasnya.
Tidak berbeda dengan Ketua DPD II Partai Golkar Tabalong H Rachman Ramsyi, Arifin Noor ketika dikonfirmasi Metro7 membenarkan kalau dirinya bersama dengan Afdel Fadillah sudah positif mendapat dukungan dari partai berlambang pohon beringin ini.
”Alhamdulillahh berkat dukungan semua pihak kami mendapat kepercayaan dari partai golkar untuk maju, dalam satu niat bersama untuk meneruskan pembangunan sekarang,” papar Arifin.
Pada bagian lainn Afdel mengajak semua komponen dan lapisan masyarakat untuk bersama-sama membangun kabupaten Tabalong. ”Mari kita berjuang bersama-sama untuk sebuah kemajuan,” ajaknya. (Metro7/Via)