KANDANGAN, metro7.co.id – Keikutsertaan Kodim 1003 Kandangan untuk menyukseskan program pemerintah tentang swasembada pangan khususnya di tengah pandemi Covid-19 terus digenjot melalui para Babinsa di bawah naungannya.

Para Babinsa jajaran kodim 1003 Kandangan terjun langsung memberikan pendampingan mulai dari bidang pertanian, peternakan dan perikanan yang berada di wilayah binaannya masing-masing, Kamis (1/10/2020).

Dijelaskan oleh Serma Upardin, dirinya terjun di tengah-tengah masyarakat ini sudah menjadi tugas dan tanggung jawabnya sebagai bintara pembina desa (Babinsa).

“Tak hanya melaksanakan pemantauan dan melakukan pembinaan, kami juga turut serta dalam mensukseskan program ketahanan pangan menuju swasembada pangan nasional,” jelasnya.

Sementara itu di tempat terpisah Perwira Seksi Teritorial kodim 1003 Kandangan Kapten Inf Hariyadi menegaskan bahwa, salah satu upaya kodim 1003 Kandangan dalam mewujudkan ketahanan pangan di tengah-tengah situasi pandemi Covid19 adalah dengan cara mengerahkan Babinsa yang ada di wilayah terjun ke kandang, kolam ikan, sawah dan perkebunan masyarakat.

“Dengan hadirnya Babinsa di tengah-tengah masyarakat diharapkan dapat memberikan semangat serta motivasi kepada para petani,” harap Hariyadi.

Ia melanjutkan, apalagi sekarang negeri ini masih dilanda wabah pandemi Covid19, sehingga hasil panen bisa melimpah ruah dan nantinya bisa meningkatkan taraf perekonomian serta kesejahteraan masyarakat. ***