BANJARMASIN, metro7.co.id – Korem 101/ Antasari telah merayakan Hari Jadinya yang ke 59. Dengan usia tersebut, menurut Komandan Korem 101/Antasari Brigjend TNI Firmansyah, harus bisa kita refleksikan diri kita, satuan kita, apa yang sudah bisa kita perbuat untuk masyarakat.

“Apa yang menjadi kekurangan kita. Sehingga dapat kita perbaiki  dan tentu kita tingkatkan kinerja kita di tahun yang akan datang. Banyak sudah yang bisa kita lakukan. Kita tidak bisa mengklaim itu berhasil atau tidak. Tentu masyarakat yang akan menilai,” kata Firmansyah.

Dia menyatakan, yakin dan percayalah bahwa kehadiran TNI yang ada di Banjarmasin, khususnya Korem 101/Antasari adalah hadir untuk membantu masyarakat. Hadir untuk membantu menciptakan situasi dan kondisi yang kondusif, agar masyarakat bisa bekerja dengan tenang, bisa berusaha dengan tenang, dan nantinya apabila semua itu dapat dilakukan, maka kesejahteraan di Banua ini dapat terwujud. Pelan-pelan tapi pasti.

Menyinggung pengamanan Natal 2020 dan Tahun Baru 2021, Danrem Firmansyah menyatakan, TNI akan berkerjasama dengan pihak Polri dan juga melibatkan dari Satpol PP maupun dengan Satgas Covid yang ada dengan BPBD.

“Kita berkeinginan, bahwa masyarakat dipersilakan untuk merayakan Hari Besar Keagamaan Mereka. Namun sekali lagi , kita masih dalam kondisi pandemik covid 19. Tentunya ada hal-hal yang membatasi kita. Kita sangat berharap masyarakat maklum. Jangan sampai ada kerumunan-kerumunan yang tidak perlu,” Firmansyah menambahkan.

Dikatakan, apabila memang harus melakukan kegiatan agama, maka protokol kesehatan juga harus dipatuhi. Ingat, bahwa kita melaksanakan kegiatan agama bertujuan untuk beribadah. Namun apabila beribadah itu dapat dilakukan dengan lebih tertib lagi, lebih aman lagi, alangkah lebih indahnya.

Demikian juga dengan kegiatan Tahun Baru. Diingatkan Danrem Firmansyah, merayakannya sebaiknya dengan keluarga inti saja dan menghindari pesta pora.

“Tahun Baru itu adalah momen bagaimana kita bisa merayakan pergantian tahun. Tapi sekali lagi, dalam kondisi pandemik covid 19 ini, kita tidak bisa sebebas tahun-tahun yang lalu merayakannya. Kita lebih merayakannya dengan keluarga inti saja di rumah. Tanpa harus ke luar rumah. Tanpa harus merayakan secara berlebihan. Apalagi sampai datang ke tempat-tempat tertentu. Kemudian mengadakan pesta pora yang tentunya akan mencederai masyarakat lain yang dalam kondisi ini mungkin kondisinya tidak lebih baik dari kita,” tegas Danrem Firmansyah.

Danrem mengajak, agar arif dan bijaksana menghadapi situasi demikian. Lebih baik saling toleransi, lebih baik saling mengingatkan, bahwa kondisi demikian perlu kita rayakan secara sederhana saja.

Pada saat Malam Natal, TNI melakukan patroli bersama. Forkompinda juga akan melaksanakan peninjauan ke tempat-tempat ibadah. Untuk mengetahui bagaimana kesiapan penyelenggaraan mereka. Demikian juga nanti Malam Tahun Baru, akan melaksanakan patroli bersama dan juga akan tinjau. Dikatakan, kehadiran TNI Polri adalah menjaga meyakinkan bahwa kondisi keamanan terjamin dengan maksimal dan masyarakat dapat melaksanakan kegiatan baik pula.****