KOTABARU, metro7.co.id – Sepekan pasca musibah kebakaran yang melanda ratusan rumah di kawasan padat penduduk Patmaraga, Kelurahan Kotabaru Tengah, Kabupaten Kotabaru, bantuan terus mengalir dari berbagai pihak.

Kemarin Posko Induk di Koramil Kota kembali menerima bantuan yang datang dari Pemkab Tanahbumbu (Tanbu) melalui Dinkes, BPBD dan IDI.

Sekda Kotabaru mewakili Pemkab Kotabaru sangat berterima kasih atas bantuan tersebut. Ucapan terima kasih juga datang dari Komandan Kodim 1004/Kotabaru, Letkol Inf Roy Fakhrul Rozi

“Kita ucapkan terima masih banyak kepada Pemkab Tanbu dan IDI,” kata dia kemarin.

Dandim menyebut sepekan pasca kebakaran hebat penangan berjalan dengan lancar. Ditambahkannya tidak ada hal-hal yang signifikan menghambat.

“Alhamdulillah tadi disampaikan Pak Sekda bahwa penanganan terorganisir dengan baik mulai dari logistik dan kesehatan. Logistik selama 7 hari ini yang kami siapkan makanan siap saji setiap kali makan kita siapkan 600 bungkus. Dan alhamdulillah kami tidak kekurangan baik mentahnya dan lainnya,” ujarnya

“Terima kasih kepada semuanya yang telah terlibat membantu korban kebakaran,” pungkas Dandim Roy Fakhrul Rozi. *