Tanjung — Sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat di sekitar wilayah operasionalnya, PT Pertamina UBEP Tanjung memberikan bantuan material untuk pembangunan Masjid Jami Istiqlal di Desa Tamiyang Kecamatan Tanta Kabupaten Tabalong. Bantuan material senilai Rp 25 juta tersebut terdiri dari semen, pasir, kusen, batako, besi beton, dan lain-lain.
Penyerahan bantuan dilakukan secara simbolis oleh Field Manager UBEP Tanjung, Damar Aryo Sutrisno pada syukuran tajak lokasi pemboran WS 08-TW, 15 Februari 2013. Syukuran ini turut dihadiri unsure muspika beserta jajarannya dan tokoh agama dan masyarakat setempat.
“Kami mohon bantuan doa dan dukungan dari masyarakat agar pemboran sumur ini dapat berjalan lancar dan aman. Semoga upaya ini mampu menghasilkan rezeki migas yang dapat bermanfaat untuk rakyat Indonesia,” harap Damar Aryo Sutrisno dalam sambutannya.
Bantuan material pembangunan masjid ini merupakan lanjutan dari kontribusi Pertamina UBEP Tanjung sebelumnya. Pada syukuran tajak sumur pemboran di lokasi WS 22-TW yang lalu, UBEP Tanjung juga berkontribusi material pembangunan masjid senilai Rp 10 juta.
Selain peduli terhadap peningkatan infrastruktur fasilitas umum, Pertamina UBEP Tanjung juga berkontribusi sosial dengan memberikan bantuan paket sembako sebanyak 150 bungkus kepada warga Desa Tamiyang. Bantuan ini masih ditambah lagi dengan memberikan santunan kepada 15 orang janda tua dan 10 anak yatim piatu di Desa Tamiyang. Humas