TANJUNG – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Tabalong meminta kepada masyarakat agar tetap tenang dan selalu waspada terkait cuara dengan curah hujan tinggi sehingga mengakibatkan naiknya debit air sungai.

Staf Perencanaan dan Program BPBD Tabalong, Abdoel Aziz mengatakan berdasarkan surat yang diterima dari BMKG minggu lalu bahwa dari tanggal 27 April hingga awal Mei akan terjadi cuaca ekstrim akibat dari peralihan musim hujan ke musim kemarau.

“Kalimantan Selatan termasuk daerah yang dilalui Angin Timur yang bergerak dari Asia menuju Australia, ini yang menyebabkan terjadinya cuaca ekstrim seperti curah hujan tinggi bahkan angin puting beliung. Dan terjadinya hal lain seperti banjir, tanah longsor dan sebagainya,” katanya.

Ia pun menambahkan, sesuai prakiraan BMKG agar waspada, maka masyarakat dimintanya terus memperhatikan keadaan situasi dan kondisi saat ini sebagai antisipasi jikalau terjadi hal diluar perkiraan.

Abdoel Aziz kembali berpesan kepada seluruh masyarakat Tabalong walaupun perkiraan masa cuaca ekstrim oleh BMKG sudah selesai, tapi semua tetap harus selalu waspada dan tetap tenang.

“Bila menemui kejadian hujan lebat atau angin puting beliung, maka usahakan berlindung dan jangan berada di tempat terbuka,” imbuhnya (metro7/lim)