TANJUNG, metro7.co.id – Sebagai langkah antisipasi penyebaran penularan Virus Corona agar tidak meluas, serta menjaga kesehatan masyarakat maupun petugas kesehatan, maka Dinas Kesehatan Kabupaten Tabalong melakukan sterilisasi ruangan seluruh Puskesmas selama 3 X 24 Jam hari Jum,at, Sabtu dan Minggu.

Dinas Kesehatan membentuk tim dalam pelaksanaan sterilisasi untuk penyemprotan dan pengelapan disinfektan tiap ruangan Puskemas.

Kepala UPT Puskesmas Tanjung, H.Kursani saat bersama-sama melakukan sterilisasi bersama tim sterilisasi di Puskesmas Tanjung Desa Pamarangan Kiwa, Jum,at (10/07/2020) mengatakan, sterilisasi dengan penyemprotan disinfektan puskesmas selama 3 X 24 jam, dan sementara puskesmas Tanjung ditutup selama 3 hari.

“Kita mulai pada Sabtu lusa (11/07/2020), dilanjutkan hari Minggu dan Senin.
Hari Selasa (14/07/2020) dibuka kembali untuk pelayan kesehatan,” katanya.

Tujuan penutupan sementara Puskesmas selama 3 X 24 jam ini adalah untuk mensterilkan dan membersihkan ruangan dari virus corona yang selama ini menjadi masalah di Tabalong.

H.Kursani menambahkan, sebagaimana jadwal yang sudah dibuat Dinas Kesehatan, semua Puskesmas akan melakukan sterilisasi 3 X 24 jam atau selama 3 hari dalam setiap bulan sampai dengan bulan Agustus 2020.

Ia berharap agar masyarakat bisa dipahami dan dimengerti, karena ini dilakukan semata-mata untuk menjaga kesehatan masyarakat umum dan petugas kesehatan yang ada di Tabalong. ***