TANJUNG – Apresiasi dan silaturrahmi terhadap wartawan ditiga kabupaten yakni Tabalong, Amuntai dan Balangan kembali dilakukan PT Adaro Indonesia dengan menggelar Media Gathering Adaro Jurnalism Award pada Rabu (23/01/2019) pukul 20.50 wita di Hotel Aston Tanjung.

Suhernomo, Kepala Teknik Tambang PT Adaro Indonesia dalam sambutannya mengatakan, kunci keberhasilan PT Adaro adalah dukungan dari berbagai pihak, salah satunya pers, ditangan mereka informasi tentang kiprah Adaro selama ini, berupa tentang program program kemandirian dimasyarakat bisa tersampaikan kepada khalayak.

Pelaksanaan kegiatan Media Gathering Adaro Jurnalism Award ini, merupakan apresiasi adaro, terhadap upaya para jurnalis yang telah menjembatani penyampaian informasi yang positif kepada masyarakat tentang PT Adaro.

“Diajang Award ini, saya berharap bisa menjadi perekat harmoni yang telah terjalin selama ini, sekaligus menjadi suntikan motivasi bagi kita semua, khususnya bagi PT Adaro,” cetusnya.

Sementara Ketua PWI Tabalong – Balangan dihadapan para awak media mengucapkan terimakasih atas nama PWI terhadap kegiatan ini.

Diharapnya dengan ini maka menjadi motivasi bagi insan pers baik itu Media cetak, elektronik dan online.

“Semoga dengan adanya ajang Adaro Jurnalism Award Ini, menjadi wahana baru para jurnalis untuk bersaing secara profesional, ” akhirnya.

Dalam kegiatan Adaro Jurnalism Award ini, turut dihadiri Sekretaris Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kalimantan Selatan (Kalsel) Yusni Hardi, Ketua PWI Tabalong – Balangan, Perwakilan PT. Buma, PT. Pama, Para Jurnalis Tabalong, Balangan serta Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU).(metro7/awir)