TANJUNG – Akibat bersikeras dan tetap ngotot berangkat melakukan kunjungan kerja ke Kementerian PUPR dan Lingkungan Hidup (LH) di Jakarta , meskipun pemerintah provinsi Kalimantan Selatan sudah menetapkan siaga darurat Covid -19, Komisi III DPRD Tabalong ternyata berujung ditolak oleh pihak kementerian.

Penolakan ini sebagai akibat dampak virus korona terutama di DKI Jakarta yang penyebarannya paling cepat karena merupakan pintu masuk arus masyarakat baik yang ke dalam maupun ke luar negeri. Tak hanya itu, yang teridentifikasi positif korona Jakarta adalah yang terbesar diantara beberapa daerah lain di Indonesia.

Sebelumnya, Komisi III melakukan kunker ke kementerian PUPR terkait permohonan dana DAK pembangunan fasilitas debit air bersih itu menyatakan sempat ragu-ragu untuk berangkat, namun pada kenyataannya memutuskan tetap berangkat.

Kunjungan ke Kementerian ini dilaksanakan pada hari senin pagi tanggal 16 – 19 maret 2020, dengan memberangkatkan seluruh anggota Komisi minus satu anggota karena alasan tertentu.

Ketua Komisi III DPRD Tabalong yang juga menjabat sebagai Ketua DPC PDIP Tabalong, Supoyo, saat dikonfirmasi di gedung DPRD Tabalong, Kamis (19/03) mengatakan pihaknya mengaku memang ditolak oleh pihak kementerian terkait dengan virus covid 19.

“ Ini kami baru datang, seyogyanya pagi ini, kita cek ke Dinas Kesehatan, tapi karena harus menemui Serikat Pekerja site Adaro dalam Rapat dengar pendapat mewakili Komisi II, ya nanti habis siang kita baru akan bertolak ke Dinas Kesehatan,” ujarnya.

“ Memang kita ditolak oleh pihak Kementerian sehubungan dengan kondisi Jakarta berkenaan dengan virus Korona ini, “ jelas Poyo sapaan akrab Ketua Fraksi PDIP DPRD Tabalong ini.

Namun demikian, lanjutnya, saat kami berangkat belum ada informasi tentang aturan atau larangan yang diterima, hingga memutuskan untuk tetap berangkat.

Keberangkatan Kunjungan Kerja di tengah maraknya kasus virus korona yang penyebarannya cukup signifikan di Ibukota ini jelas menimbulkan sejumlah tanya karena dinilai sia-sia dalam hal ini wilayah Jakarta sekarang situasi darurat Corona.

Sementara itu sepulang dari kunjungan kerja, Dinas Kesehatan Tabalong dipimpin Kepala Dinas Kasehatan Tabalong langsung mencek dan memeriksa satu persatu anggota DPRD Tabalong yang baru datang . (metro7/hrd)