TANJUNG, metro7.co.id – Dalam acara pelatihan jurnalistik yang diikuti oleh 48 peserta pramuka Tabalong yang dilaksanakan di Gedung Pusat Informasi Pembagunan, Kabupaten Tabalong, Sabtu (17/10/2020). Narasumber atau pemateri Citizen Journalist Lydia Firmansyah, melatih langsung para andika-andika pramuka bagaimana menjadi jurnalis dengan mempraktekkan langsung dengan rekan rekan pramukanya dan sekaligus merekam kegiatan tersebut layaknya pemberitaan di televisi.

Dalam pelatihan itu Pemateri Citizen Journalist Lydia Firmansyah mengatakan, acara tersebut bertujuan membentuk potensi bakat dan minat bagi andika-andika pramuka dalam minat jurnalistik, dan semua orang dapat menjadi jurnalis tentunya ada beberapa hal yang harus diketahui.

“Yang utama yaitu etikanya, apa yang bisa dijadikan berita, terus bagamana komposisi gambar, bagaimana tata cara menulisnya dan apa saja alat yang diperlukan,” ungkap Lydia.

Dilakukannya praktek jurnalis tersebut juga bertujuan agar para peserta tidak hanya paham sampai teori, melainkan agar peserta lebih memahami apa itu jurnalis.

“Praktek langsung itu juga bisa untuk menilai seberapa paham kita dengan apa yang sudah dicerna melalui teori yang disampaikan dan mengevaluasi bareng benar atau salah dan kekurangannya dimana,” pungkasnya.

Lydia juga berharap agar para peserta dapat memanfaatkan keilmuan ini di masyarakat dan kepramukaan di Tabalong.

“Semoga para andika-andika pramuka dapat terus memanfaatkan dan melatih terus ilmu jurnalistik ini, dan mungkin bisa lebih lagi menjadi seorang konten kreator yang sangat mengedukasi terutama untuk dikegiatan kepramukaan,” tutupnya.****