TANJUNG, metro7.co.id – Dalam rangka mendorong percepatan vaksinasi di Kabupaten Tabalong, PT Conch bersama Badan Inteligen Negara Daerah Kalimantan Selatan menggelar vaksinasi dengan jenis Astrazeneca di Puskesmas Haruai dan Puskesmas Wirang, Kamis (28/10/2021).

Vaksinasi ini juga bertujuan untuk menjadikan dan mempercepat herd immunity di penghujung tahun ini.

Pihaknya juga dalam hal ini, menyalurkan vial 1000 vaksin yang dibagi di dua puskesms ini. 500 vial vaksin di Puskesmas Haruai, dan 500 vial vaksin di Puskesmas Wirang yang diikuti oleh kalangan warga dari umur 18 tahun ke atas.

External Office, Fahrizal Indra Pratama dalam kesempatan itu mengatakan, dalam vaksinasi ini juga berjalan dengan lancar karena disupport oleh beberapa pihak.

“Dan untuk vaksinasi sendiri tidak ada kendala, karena kita disupport oleh pihak Dinas Kesehatan, Kelurahan dan BIN,” katanya.

Berbeda dari yang lain, pihak PT Conch dalam mendukung pembentukan herd immunity juga menggelar door price pada pelaksanaan vaksin tersebut.

“Yaitu dengan berbagai hadiah perabotan rumah tangga, seperti kulkas, dan barang-barang lainnya,” sebutnya.

Ia berharap dengan digelarnya vaksinasi ini dapat mendukung cepatnya terbentuk herd immunity di Kabupaten Tabalong.

“Paling tidak membantu, dan juga bisa mensupport kebutuhan pemerintah terhadap pandemi Covid-19 ini,” harapnya.

Terpisah, Camat Haruai, Handi Yanuardi mengatakan, sangat bersyukur dengan adanya bantuan vaksinasi dari PT Conch dan Badan Inteligen Negara.

“Tentunya kami sangat bersyukur atas bantuan ini. Sesuai dengan arahan Bupati Tabalong, agar terua mendorong percepatan vaksinasi,” katanya.

Handi juga turut berterima kasih kepada pihak yang telah membantu berjalannya vaksinasi ini.

“Terimakasih kepada PT Conch, BIN, dan juga pihak Dinkes Tabalong,” ucapnya.

Ia berharap dengan adanya support vaksin ini dapat membantu program percepatan vaksinasi.

“Dan juga dengan adanya door price ini dapat menarik minat dan antusias warga yang bervaksin. Setidaknya kalau sudah terbangun herd immunity resikonya semakin kecil,” harapnya.*