HALMAHERA UTARA, metro7.co.id- Sebagai wujud kepedulian terhadap fakir miskin dan ungkapan rasa syukur kehadirat Allah SWT, Kodim 1508/Tobelo pada Hari Raya Idul Adha 1441 Hijriah tahun 2020 melaksanakan penyembelihan hewan kurban yang dilaksanakan di Makodim 1508/Tobelo di Jalan Kawasan Pemerintahan Desa MKCM Tobelo Halmahera Utara, Jumat (31/07/2020).

Acara diawali dengan penyerahan hewan kurban oleh Komandan Kodim Letkol Inf Raymond Sitanggang kepada Imam Masjid An-Nur Kodim 1508/Tobelo berupa 5 ekor sapi dan 2 ekor kambing, yang merupakan sumbangan dari Dandim 1508/Tobelo 1 ekor sapi, PT. NHM 1 ekor sapi , urunan personel Makodim 1508q yang beragama muslim 1 ekor sapi, ACT (Aksi Cepat Tanggap) Halmahera Utara 2 ekor sapi, Serma Sainal Abidin 1 ekor kambing dan Kopda Nuryadi 1 ekor kambing.

Komandan Kodim 1508/Tobelo Letkol Inf Raymond Sitanggang dalam keterangannya mengatakan, penyerahan hewan qurban ini bertujuan untuk saling berbagi kepada masyarakat dalam rangka mempererat tali silaturahmi untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa, serta sikap rela berkorban dalam mewujudkan kemanunggalan TNI dengan Rakyat serta profesional dalam pembinaan teritorial kepada warga masyarakat.

“Kepada umat Muslim yang merayakan kami ucapkan selamat Idul Adha, mohon maaf lahir dan bathin. Bahwa kegiatan yang kita laksanakan ini untuk memperingati Hari Raya Idul Adha, semoga kita semua diberikan keberkahan Rizki dan bisa berbagi kepada semua warga yang tidak mampu untuk dapat merasakan dan menikmati daging qurban,” ujar Dandim.

Ia berharap di era pandemik ini, bisa menjadi pelipur lara bagi masyarakat yang dalam dampak ekonomi dan juga dampak dari adanya Corona ini diharap bisa terpenuhi dalam ketahanan pangannya.

“Dengan ber Qurban ini juga salah satu wujud ketaqwaan kita kepada Allah dan kita berharap para mustahib bisa di bantu oleh para orang- orang yang punya kelebihan hartanya dalam perayaan kurban ini,” pungkasnya.

Sementara Tim ACT (Aksi Cepat Tanggap) untuk wilayah Halut, Muhammad Fadli mengatakan, hari raya Qurban ini merupakan hajatan atau perayaan yang di laksanakan oleh seluruh umat muslim, tidak terkecuali umat muslim yang berada Tobelo ini. ***