Berbahaya Bagi Pengguna Jalan
Tamiang Layang — Sudah beberapa hari terakhir ini traffic light di pertigaan Jl A Yani-Jl Nansarunai Tamiang Layang tidak berfungsi dengan baik. Meski membahayakan para pengguna jalan, belum ada tindakan dari Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informasi Barito Timur.
 “Jangan harus ada korban dulu, baru instansi terkait memperbaikinya,” pinta seorang warga Tamiang Layang. Jalur lalulintas di pertigaan ini dilintasi oleh arus yang datang dan keluar dari dalam dan luar Bartim, serta antarprovinsi.
Demikian pula bagi warga yang ingin berbelanja di pasar penampungan Jl Nansarunai. Pertigaan ini juga menjadi lintasan menuju kantor-kantor pemerintah hingga rumah sakit umum daerah. Terlebih lagi, banyak pelajar yang melintas karena di kawasan Jl Nansarunai juga merupakan kawasan pendidikan yang banyak gedung sekolah.
“Traffic light itu sudah lama mati atau tidak berfungsi. Kadang lampunya mati, kadang hanya lampu warna kuning saja yang menyala kedap-kedip,” tutur Fajar.
Dia juga pernah melihat pengendara hampir tabrakan karena sama-sama tak mau mengalah saat berbelok berlawanan arah. Beruntung salah satu di antaranya cepat menghindar sehingga tabrakan tak terjadi.
Fajar mengharapkan pemerintah, terutama Dishubkominfo segera memperbaiki traffic light tersebut. Jika perlu, selama rambu lampu itu bermasalah, pada jam-jam tertentu atau jam ramai arus lalulintas, petugas ditempatkan untuk mengatur lalulintas.
Kepala Dishubkominfo Kabupaten Bartim, Manihuruk, belum bisa dikonfirmasi karena tidak berada di kantornya. “Pak kepala dinas tidak ada di kantor,” ujar staf Dishubkominfo Kabupaten Bartim, baru-baru tadi. (Metro7/M Jaya)