SAMBAS, metro7.co.id – Menjelang bulan suci Ramadan 1442H/2021M yang tinggal beberapa hari lagi, komunitas Gerakan Peduli Sesama (GPS) Sambas kembali melaksanakan kegiatan rutinnya, yaitu Sedekah Sembako.

Kegiatan kali ini dilaksanakan di kediaman Misnah, tepatnya di Dusun Darussalam, Desa Semata, Kecamatan Tangaran, Jumat (9/4/2021).

Misnah merupakan salah satu warga Dusun Darussalam yang membutuhkan bantuan.

“Mudah-mudahan komunitas ini bisa membantu warga yang lainnya. Dikarenakan kegiatan ini merupakan hal positif maka tentunya bisa menjadi contoh untuk para pemuda untuk peduli terhadap sesama,” ucap Suhendar, mewakili Ketua BPD Semata.

Selanjutnya menurut Bayu, selaku Penggagas/Ketua Komunitas Gerakan Peduli Sesama (GPS) Sambas, kegiatan ini rutin dilaksanakan. Kali ini dilaksanakan tepat menjelang bulan Ramadan.

“Sebelum ke rumah beliau kita terlebih dahulu melakukan diskusi yang mana diskusi tersebut melalui wakil ketua BPD Desa Semata. Selanjutnya dilakukan diskusi kepada kepala dusun setempat untuk mendapatkan informasi yang akurat,” ujarnya.

“Karena dengan mendapatkan informasi yang akurat maka apa yang diberikan bisa bermanfaat bagi yang menerima. Maka dari itu ayo kita bersama-sama menanamkan sikap kepedulian kita kepada sesama yang membutuhkan. Semakin banyak yang peduli, maka semakin banyak yang terbantu,” pungkas Bayu.[]