TAMIANG LAYANG – Bukannya berdiam dirumah sesuai imbauan pemerintah untuk menghindari penyebaran virus Corona (Covid-19), namun puluhan remaja melakukan aksi balapan liar (Bali) dijalan BKD Tamiang Layang Kecamatan Dusun Timur, Bartim, kemarin sore.

Personil Satsabhara Polres Bartim yang sedang berpatroli menerima laporan warga masyarakat bahwa ada kegiatan balapan liar yang dilakukan oleh para remaja sehingga dengan cepat petugas Patroli mendatangi TKP tersebut.

Pantauan wartawan, para remaja yang melihat kedatangan petugas berlarian dan berhasil ditemukan sebanyak 13 unit kendaraan roda dua dan 22 orang remaja yang berada di TKP karena tidak bisa melarikan diri.

Ditengah wabah Virus Covid-19 (CORONA) sangat di sayangkan perbuatan para remaja ini, dimana sudah jelas ada himbauan agar tidak berada di luar rumah mengingat para remaja ini juga masih pelajar yang statusnya diliburkan sekolah untuk mencegah peredaran virus Covid-19 khususnya di Kabupaten Barito Timur.

Para remaja tersebut hanya diberikan sanksi tilang dan surat peringatan pelanggaran agar tidak mengulangi perbuatan balapan liar lagi.(metro7/budi).