TAMIANG LAYANG, metro7.co.id – Kepala Desa Sumber Garunggung, Kecamatan Dusun Tengah, Kabupaten Barito Timur (Bartim), Supardi mengaku sangat mengapresiasi pemerintah daerah yang sudah merespon terhadap sarana infrastruktur didesanya.

“Saya sebagai Kades Sumber Garunggung sangat mengapresiasi kepada Bupati Bartim bapak Ampera AY Mebas yang merespon pembangunan jalan diwilayahnya, khususnya di dari RT 01 sampai 06,” ucap Supardi, Senin (22/2/2021).

Menurutnya, peningkatan atau perbaikan jalan di RT 01 sampai 06 adalah salah satu jalan untuk peningkatan roda perekonomian masyarakat Sumber Garunggung.

Dirinya berharap tahun ini jalan yang menurutnya perlu diperbaiki tersebut bisa direalisasikan secepatnya, maklum saat ini jalan tersebut mengalami kerusakan, bahkan apabila hujan turun jalan tersebut menjadi becek, sehingga susah dilalui.

“Saya mewakil warga masyarakat disini sangat mengharapkan perbaikan atau peningkatan jalan tersebut. Mengingat jalan tersebut adalah urat nadi bagi para petani dan pekebun,” pungkasnya.*