TAMIANG LAYANG, metro7.co.id – Penerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa di Desa Wuran Kecamatan Karusen Janang Kabupaten Barito Timur (Bartim) pada tahun 2021 mengalami penurunan dibandingkan tahun lalu.

“Tahun ini jumlah penerima manfaat BLT dana desa hanya 12 Kepala Keluarga saja, kalau tahun lalu ada sekitar 50 kepala keluarga,” ungkap Eli Sumadi saat dihubungi via telpon, Rabu (5/5/2021).

Eli Sumadi menjelaskan, pengurangan jumlah keluarga peneima manfaat (KPM) didesanya adalah sesuai petunjuk dari pemerintah Kabupaten Barito Timur.

Adapun anggaran untuk BLT dana desa desa, Eli menyebutkan bahwa anggaranya melalui dana desa tahun anggaran 2021 sebanyak Rp. 52 juta lebih.

“Sesuai petunjuk dari pemerintah Kabupaten Barito Timur, kami anggarkan BLT dana desa tahun ini sebanyak Rp 52 juta lebih. Dana tersebut nantinya akan disalurkan secara bertahap kepada 12 KPM selama 12 bulan.

“Tahap pertama atau bulan januari tahun ini kita sudah salurkan BLT dd kepada 12 KPM. Masing masing KPM menerima 300 ribu rupiah per bulan selama 12 bulan, jadi kalau ditotalkan per KPM mendapatkan sebanyak 3.600.000 rupiah selama setahun,” ungkap Eli.

Eli mengungkapkan, penyaluran BLT dd tahap berikutnya masih dalam proses. Semoga saja penyaluranya bisa cepat tidak ada kendala.

“Semoga dengan adanya bantuan BLT dana desa bisa meringankan beban warga kurang mampu dimasa Pandemi ini. Manfaatkanlah uangnya sebaik mungkin. Tetap disiplin protokol kesehatan, ingatkan 5 M,” pungkasnya. ***