Tamiang Layang — Kabupaten Bartim telah mempersiapkan para kadidat yang akan mengikuti seleksi MTQ Korpri Tingkat Provinsi pada bulan Mei 2014 mendatang. Dari hasil tersebut, para kandidat yang lolos akan mewakili provinsi untuk maju ke tingkat nasional dalam kegiatan MTQ  Korpri II, yang rencananya akan di gelar di Banda Aceh pada bulan Agustus 2014.
Sekretaris Dewan Pengurus Kabupaten (DPK) Korpri Bartim, Hiburan mengungkapkan, saat ini pihaknya tengah menjalani seleksi yang dilakukan di lingkup pemerintahan guna mencari calon utusan yang akan maju pada seleksi di tingkat provinsi nanti. Hal itu mengingat, para kandidat yang maju nanti diharuskan memiliki status PNS atau CPNS dengan batasan umur 40 tahun.
“Sampai saat ini Bartim baru panitia yang sudah terbentuk berdasarkan rapat koordiasi bersama SKPD. Sedangkan untuk peserta, kami masih melakukan seleksi karena berdasarkan kemampuan individu para anggota nanti,” ujar Hiburan.
Dalam seleksi nanti, lanjutnya, ada beberapa cabang dan golongan yang akan di-musabaqah-kan. Antara lain cabang Tartil dan Tilawah Quran, Hifzh Al Quran, Syarh Al Quran (pidato), Khath Al Quran, dan yang lainnya. Para kalifah ini akan mengikuti seleksi terlebih dahulu tingkat kabupaten yang akan diselenggarakan pada bulan April mendatang.
Ditambahkan Hiburan, beberapa cabang dan golongan yang akan dikuti peserta seleksi tidak semuanya dapat terpenuhi. Hal tersebut lantaran keterbatasan kemampuan yang dimiliki oleh para PNS atau CPNS. “Yang jelas panitia akan menurunkan kafilah-kafilah yang sudah terpilih dan Bartim turut serta dalam mengikuti seleksi tersebut,” pungkasnya. (Metro7/MJ/Sgt)