TAMIANG LAYANG, metro7.co.id – Usai Melaksanakan sholat Jumat di mesjid Alharist, Jajaran Polres Barito Timur langsung melaksanakan penyembelihan hewan kurban yang terdiri dari 5 Ekor Sapi dan 4 Ekor kambing yang dilakukan di Mapolres setempat, Jumat, 31 Juli 2020.

Daging kurban tersebut nantinya akan dibagikan kepada masyarakat kurang mampu dan anggota Polres Bartim serta kepada  wartawan di Barito Timur.

Kapolres Barito Timur AKBP Hafidh Susilo Herlambang, SIK mengungkapkan, bahwa tahun ini pemberian paket daging kurban akan dibagikan secara door to door kerumah warga karena masih suasana Covid 19.

Menurut Kapolres, Ditengah situasi pandemi Covid-19 Polres Bartim tidak memberikan kupon bagi penerima guna menghindari kerumunan.

“Selain kepada masyarakat, paket daging sapi juga dibagikan kepada anggota Polres Bartim dan para wartawan,” ucap Kapolres.

Kapolres mengatakan, pembagian paket daging tersebut adalah sebagai bentuk rasa syukur dan ingin berbagi kepada masyarakat.

Di tengah pandemi yang belum selesai ini, Kapolres mengimbau kepada masyarakat untuk memperhatikan protokol kesehatan.

Selain itu diharapkan hari raya Idul Adha 1441 H/2020 dan kurban dapat meningkatkan kualitas diri dengan memperkukuh empati dalam berbagi.

“Selamat hari raya idul Adha 1441 H. Semoga keikhlasan kita berkurban dapat bernilai ibadah dan diganjar pahala dari Allah SWT dan dapat bermanfaat bagi masyarakat yang menerimanya,” imbuhnya.

Kegiatan penyembelihan atau pemotongan hewan kurban tersebut nampak sudah menerapkan protokol kesehatan dengan menjaga jarak, mengenakan masker dan sebagainya.***