BEKASI, metro7.co id – Dalam rangka menumbuhkan budaya kebersamaan, Kepala Desa Sukamurni Nurudin, mengajak warga Warga Masyarakat bersama-sama melakukan kegiatan gotong royong membersihkan saluran air.

Kepala Desa Sukamurni Nurudin mengatakan kegiatan gotong royong ini adalah sebagai upaya dalam rangka pencegahan timbulnya banjir di musim penghujan yang akan datang diakibatkan tersumbatnya saluran air (drainase)

“Saat ini kita sudah memasuki musim tanam, sehingga para petani sangat membutuhkan air untuk sawah,” kata Kades Nurudin kepada Metro7.co.id, Minggu (30/08/2020).

Selain sebagai antisipasi banjir, Lanut Kades Nurudin, juga sebagai langkah pencegahan munculnya jentik nyamuk demam berdarah (DBD) maupun malaria

“Ya, banyak manfaatnya menumbuhkan rasa solidaritas dan menumbuhkan sikap kebersamaan,” jelasnya

Ia pun berharap, budaya gotong royong harus dibangkitkan kembali

“Ya semoga budaya gotong royong terus berkembang dan tumbuh di masyarakat khususnya di desa Sukamurni,” harapnya. *