KENDAL, metro7.co.id – Usai banjir kemarin di wilayah Kecamatan Ngampel dan mencegah banjir susulan, warga Desa Dawungsari Kecamatan Pegandon Kendal Jawa Tengah, bergotong royong membersihkan sampah yang menyumbat gorong-gorong maupun aliran sungai yang melintas di desa tersebut.

Kepala Desa Dawungsari , Ahmad isrofi, Menuturkan akibat hujan deras kemarin, pihaknya mengambil langkah cepat yakni langsung melakukan koordinasi ke Kecamatan Pegandon, PSDA Jawa Tengah dan PUPR Kendal untuk melakukan pengerukan dan membersihkan aliran sungai.

“Kita kumpulkan warga untuk bergotong royong bersama, kita juga sudah berkoordinasi dengan pihak terkait, merekapun memberikan respon yang positif ke kita,” terang Ahmad Isrofi di Dawungsari Pegandon Kendal Jawa Tengah, Selasa, (3/11/2020).

Menurut Ahmad Isrofi, aliran sungai harus segera dibersihkan, khususnya di jembatan sungai dan gorong gorong karena banyaknya tumpukan berbagai macam sampah, seperti sampah plastik, ranting, kayu, daun kering maupun batang pisang.

“Derasnya hujan telah menghanyutkan berbagai macam material sampah ke sungai dan gorong gorong hingga menyumbat, maka kita bersama warga bergerak untuk melakukan bersih bersih supaya tidak terjadi banjir,” jelas Isrofi.

Sementara Burhan Hariyanto (55) salah satu warga Desa Dawungsari mengatakan, setelah melihat tumpukan sampah di sungai paska banjir, warga kemudian berinisiatif bersama untuk bergotong royong melakukan bersih-bersih di aliran sungai.

“Kita bersihkan sampah yang menyumbat di gorong gorong maupun aliran sungai, biar tidak memicu banjir susulan,” ujarnya.

Sebagai warga, dirinya mengimbau pada warga yang berada di seikitar aliran sungai supaya tidak membuang sampah sembarang.

“Jangan buang sampah ke sungai, kami mohon masyarakat untuk melihat dampaknya, yaitu bisa menyebabkan banjir,” tandasnya.