BOJONEGORO, metro7.co.id – Sedekah bumi menjadi adat istiadat tersendiri bagi kalangan masyarakat di Kabupaten Bojonegoro. Tak terkecuali di lokasi sasaran TMMD 110 Kodim 0813/Bojonegoro di Desa Jatimulyo.

Puluhan warga sedang menggelar sedekah bumi di makam yang dinilai menjadi makam tertua warga setempat. Beberapa Anggota Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-110 pada tahun 2021 Kodim 0813/Bojonegoro turut dalam kegiatan tersebut, Senin (08/03/21).

Babinsa Jatimulyo Serma Sudarman beserta beberapa anggota Satgas TMMD ke 110 Kodim 0813/Bojonegoro berbaur bersama masyarakat Dusun Nglambangan Desa Jatimulyo melaksanakan ritual sedekah bumi.

β€œIni sebagai salah satu bukti dimana TNI Bertugas selalu bisa beradaptasi dengan setiap norma dan adat istiadat yang berlaku di tempat itu,” jelasnya.[]