MUSI RAWAS, metro7.co.id – Kapolres Musi Rawas, AKBP Efrannedy melakukan sidak sekaligus kunjungan ke Mapolsek BTS Ulu, didampingi, Kasat Intelkam, AKP Ruslan, Kasat Sabhara, AKP Hendra dan KBO Sabhara, Ipda Kosim, Sabtu (22/8/2020).

Adapun tujuan sidak tersebut untuk, melihat sekaligus mengecek kondisi personel, mapolsek serta lingkungan sekitar polsek.

“Saya, bersama dengan kasat intel dan kasat sabhara, sengaja kunjungan di Mapolsek BTS Ulu, untuk melihat kondisi personel dan polsek,” tuturnya.

Kapolres menjelaskan, setelah tiba di polsek langsung mengecek kondisi personel, kemudian setiap ruangan di polsek termasuk ruangan tahanan dan hasilnya cukup baik dan kondusif.

“Setelah dilakukan pengecekan kondisinya cukup kondusif, namun saya tegaskan sebagai aparat penegak hukum, kita tetap menjalankan tugas tidak mengenal kata atau hari libur, sebab kita merupakan, pelayan, pengayom, pelindung serta penegak hukum,” jelas kapolres.

Dalam kesempatan itu Kapolres juga menyampaikan arahan diantaranya, sebagai seorang Polri senang atau tidak senang haruslah senang bilamana di hari libur masih tetap masuk kerja.

Kapolres juga mengatakan, Polsek BTS Ulu merupakan jalur lintas peredaran Narkoba, jadi sebagai seorang polisi jangan sampai terpengaruh baik sebagai pemakai maupun pengedar atau bandar.

“Kehadiran persatuan dalam bertugas harus maksimal, jangan sampai saat masyarakat melapor keadaan mako kosong,” ucapnya.

Kemudian arahannya, di kehidupan ini hendaknya banyak-banyak bersyukur dan sering bergaul dengan masyarakat. “Insya Allah rezeki lancar, tolong jaga kekompakan jangan sampai sesama kawan terjadi perselisihan,” sebutnya.

Dalam kesempatan itu Kapolres mengingat kan, agar selalu waspada terhadap penyebaran virus Covid-19 dengan cara menerapkan protokol kesehatan,yaitu pakai masker, jaga jarak dan pakai masker, serta dalam menjalankan tugas jaga, jangan sampai mengambil kebijakan sendiri yang kurang baik, pulang menuju kediaman/rumah di Muara Beliti.

” Saya harap pesan-pesan sekaligus arahan ini kiranya dilaksanakan, guna terciptanya kondisi kamtibmas dan kebaikan baik untuk personel, polsek serta masyarakat di wilayah hukum Polsek BTS Ulu,” imbuhnya. *