KEPULAUAN SULA, metro7.co.id – Plt Kepala Dinas Pendidikan (Kadiknas) Kabupaten Kepulauan Sula (Kepsul) Rifai Haitami, melakukan monitoring di tujuh satuan pendidikan jenjang TK, SD dan satu sekolah jenjang SMP di wilayah Kota Sanana, Sekedar untuk di ketehui, sekolah yang dikunjungi dalam monitoring hari ketiga ini yakni TK Darma Wanita, TK Negeri Pembina, SD Inpres Falahu, SD Negeri 3 Sanana, SD Negeri 4 Sanana, SD Inpres Fogi, dan SMP Negeri 4 Sanana, Rabu (28/07/2021). 

 

Pada Monitoring yang Memasuki hari ketiga ini, di ikut sertakan bersama Plt Kadis Pendidikan, Sekretaris Dinas Pendidikan, seluruh Pengawas TK, SD dan SMP guna meninjau kesiapan, pemenuhan sarana dan prasarana dalam proses belajar mengajar dengan penerapan protokol Kesehatan (Prokes) guna untuk menindak lanjuti SK ke 4 orang Menteri yang mengatur tentang pelaksanan kegiatan belajar mengajar dimasa Pandemi Corona Virus – 19(Covid-19).

 

Rifai Haitami juga mengatakan bahwa, Dalam kunjungannya yang di laksanskan secara langsung ini setidaknya dapat menjadi bahan untuk merumuskan kebijakan – kebijakan pendidikan kedepan secara efisien, efektif sesuai dengan prioritas dan kebutuhan pendidikan di Kepulauan Sula. 

 

“Turun lapangan secara langsung dapat diketahui keadaan dan kondisi satuan pendidikan di Kepulauan Sula, secara rill di lapangan,” ujarnya. 

 

Selain itu, Plt Kadis Pendidikan Kepsul, Rifai Haitami menegaskan kepada satuan pendidikan yang di kunjungi hari ini. Tidak ada lagi pungli yang terjadi di Sekolah baik itu TK, SD, maupun SMP dalam hal ini pangambilan raport pendidikan dan ijasah, tidak ada pungutan sepeserpun. 

 

“tidak akan ada Pungutan sepersen pun disekolah dalam tingkatan TK, SD, dan SMP, entah dalan pengambilan Raport maupun Ijasah,” tegas Plt Kadis Pendidikan saat di wawancarai.