NIAS BARAT, metro7.co.id – Dibawah kepemimpinan Bupati Nias Barat Khenoki Waruwu, Nias Barat semakin banyak mengoleksi berbagai prestasi terbaik di berbagai bidang, dan pada tahun 2023 kali ini kembali berhasil mengoleksi sebuah predikat terbaik atau tertinggi yaitu Informatif atas keterbukaan informasi publik melalui Komisi Informasi. Selasa, (15/08/2023)

Mewakili Bupati Nias Barat, Plt Kadis Kominfo Kabupaten Nias Barat Sonifati Zebua, MM turut menghadiri acara penyerahan Anugerah Keterbukaan Informasi Publik tahun 2023 yang di selenggarakan di Aula Raja Siregar Lt. 2 Kantor Gubernur Sumatera Utara.

Pada acara tersebut Ketua KIP Sumut Dr. Abdul Harris Nasution, SH., M.Km menyampaikan bahwa Keterbukaan Informasi merupakan salah satu kunci penting dan mendasar dalam pelayanan publik yang terbaik, bersih dan berwibawa demi terwujudnya penyelenggaraan pemerintahan yang transparan, akuntabel dan dapat mendorong partisipasi masyarakat.

Ketua KIP Sumut juga memberikan imbauan menarik bagi Kabupaten se Sumut.

“Setiap badan publik untuk tetap menyediakan informasi yang cepat, tepat, efektif dan efesien dengan cara yang sederhana. Untuk itu saya berharap agar penganugerahan keterbukaan informasi publik dapat dimaknai dengan tolak ukur dan motivasi bagi badan publik untuk mengimplementasikan keterbukaan informasi publik sesuai amanat Undang Undang,” ujarnya.

Plt. Kadis Kominfo, Sonifati Zebua, MM menuturkan terkait kerja keras Pemkab Nias Barat supaya berhasil memperoleh hasil yang baik atau Informatif.

“Anugerah Keterbukaan Informasi Publik dengan Predikat Informatif yang diraih oleh Pemerintah Kabupaten Nias Barat merupakan hasil kerja yang baik atas upaya dan komitmen Pemkab Nias Barat dalam mematuhi dan memenuhi amanat UU No 14 Tahun 2008,” ucapnya.

Predikat yang diraih oleh Pemerintah Kabupaten Nias Barat pada tahun 2022 yang ialah Menuju Informatif dan pada tahun 2023 raih predikat tertinggi yaitu Informatif. Dengan hasil yang diperoleh tersebut, tentu ada yang namanya peningkatan hasil kerja, dalam hal ini kami pasti lebih semangat dan semakin termotivasi dalam melaksanakan tugas.

“Informatif yang diraih oleh Pemerintah Kabupaten Nias Barat merupakan predikat tertinggi berdasarkan hasil penilaian saat monitoring dan evaluasi keterbukaan informasi publik yang dilakukan oleh Komisi Informasi Sumut. Saat itu ada 6 komponen yang dinilai antara lain; saran prasarana, kualitas informasi, jenis Informasi, komitmen organisasi, inovasi dan strategi serta digitalisasi, dan semuanya kita dari Nias Barat telah memenuhi atau melaksanakannya,” tutupnya Plt. Kadis Kominfo Nias Barat Sonifati Zebua.