SINJAI, metro7.co.id – Hari ke-13 Operasi Bina Waspada Lipu 2020 Covid-19 Tim yang terlibat operasi kembali memberikan himbauan dan sosialisasi kepada masyarakat. Sabtu pagi (26/9/2020).

Kali ini bertempat di pelabuhan cappa ujung, Kelurahan Lappa, Kecamatan Sinjai Utara, Kabupaten Sinjai. yang dipimpin oleh Kasat Binmas Akp Bakhtiar, SH. Dan pada kegiatan tersebut, Kasat Binmas Polres Sinjai memberikan penyuluhan dan bimbingan kepada warga masyarakat sekitar dan warga yang akan melakukan perjalanan lewat air melalui pelabuhan cappa ujung dengan tujuan Kecamatan Pulau Sembilan.

Dalam himbauan tersebut, Kasat Binmas Polres Sinjai Akp Bakhtiar menyampaikan bahwa Polres Sinjai melaksanakan Operasi Kepolisian Bina Waspada terkait pencegahan paham Radikalisme, Intoleransi dan anti pancasila dalam kehidupan bermasyarakat.

Selain memberikan Imbauan terkait pencegahan paham Radikalisme, Intoleransi dan anti pancasila, dalam kegiatan ini juga diberikan pembinaan dan penyuluhan terkait Adaptasi Kebiasaan Baru dengan 3M + 1T yaitu Menjaga jarak, menggunakan masker dan mencuci tangan serta menghindari kerumunan.

Sosialiasi dan himbauan ini dalam rangka mencegah penyebaran paham radikalisme, terorisme, dan anti Pancasila yang berpotensi mengancam kerukunan dan persatuan di tengah-tengah masyarakat serta menghimbau warga untuk mematuhi protokol kesehatan.

“Pelaksanaan Operasi Bina Waspada Tahun 2020 kali ini dilaksanakan dengan cara preemtif kepada masyarakat agar mengantisipasi paham radikalisme, terorisme, dan anti Pancasila serta mengedukasi masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran covid-19.

Setelah mendengar penyuluhan dan sosialisasi para warga dicappa ujung menyatakan sikap pernyataan mendukung Operasi Bina Waspada Lipu Covid-19 Tahun 2020 dan Ops Yustisi penggunaan masker, Menolak segala bentuk ancaman teroris, radikalisme dan anti pancasila.