LUBUKLINGGAU, metro7.co.id – Pada Senin, (28/12/2020) bertempat di Posko Induk Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) Covid-19 Kota Lubuklinggau PT Kereta Api Indonesia (KAI) memberikan bantuan Masker secara Gratis, Senin (28/12/2020).

Bantuan itu diserahkan oleh Kepala PT KAI, Sukarman dan diterima secara langsung yang diwakili oleh Kepala Dinas Kominfo Kota Lubuklinggau, Drs.Erwin Armeidi, M.Si, turut pula mendampingi dalam agenda itu, Sekretaris Diskominfo setempat, M Yasin.

“Adapun jenis bantuan yang diserahkan itu berupa masker medis 3 PLY sebanyak 134 box dan masker kain 3 PLY sebanyak 1.140 PCS dengan nilai Rp 25 juta,” terang Erwin Armeidi sembari mengucapkan terimakasih atas kepedulian tersebut dalam bersama menanggulangi antisipasi wabah Covid 19.

Sementara itu, Kepala PT.KAI Lubuklinggau, Sukarman mengatakan bahwa hal ini adalah bentuk tanggung jawab sosial dan lingkungan dari pihak mereka.

“Bantuan ini merupakan tanggung jawab sosial dan lingkungan PT.KAI yang termasuk dalam program Bina Lingkungan BUMN untuk Indonesia,” beber Sukarman disela-sela kegiatan tersebut.