MUSI RAWAS, metro7.co.id – Mejelang pendaftaran calon Bupati dan Wakil Bupati di Kabupaten Musi Rawas (Mura) Tahun 2020, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) memastikan memberi dukungan kepada pasangan H Hendra Gunawan (H2G) dan H Mulyana dalam Pilkada Mura 2020.

Penandatanganan fakta integritas dan Penyerahan Form Model B.1-KWK sebagai rekomendasi dukungan dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PKB untuk pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Mura 2020, diserahkan langsung oleh Ketua DPW PKB Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) H Ramlan Holda, di Hotel Grand Zuri Palembang, Selasa malam (01/09/2020)

Ketua DPC PKB Mura, H Mochpianto menjelaskan, penandatanganan fakta integritas serta penyerahan Form Model B.1-KWK diwakilkan pihak DPP kepada Ketua DPW Provinsi Sumsel, H Ramlan Holdan dan langsung di terima H Hendra Gunawan.

Keputusan ini adalah amanah bagi seluruh kader PKB Kabupaten Musi Rawas untuk memperjuangkan kemenangan pasangan H Hendra Gunawan – H Mulyana.

“Yang jelas rekomendasi itu adalah amanah dari DPP PKB, wajib bagi kami seluruh kader untuk memenangkan pasangan H Hendra Gunawan – H Mulyana pada Pilkada 2020,” ucapnya. *